Menggigit Branislav Ivanovic, Luis Suarez Dilarang 10 Kali Bertanding
LONDON, SATUHARAPAN.COM - Football Association (FA) Inggris melalui Komisi Regulator Independen akhirnya mengeluarkan hukuman berat berupa larangan 10 kali bertanding dalam kompetisi Premier League, pada Luis Suarez karena menggigit lengan bek Chelsea Branislav Ivanovic saat bertanding Minggu lalu (21 April 2013).
FA mengatakan: "Luis Suarez dilarang total dalam 10 pertandingan setelah Komisi Regulasi Independen hari ini membenarkan tuduhan bahwa Dia telah melakukan kekerasan."
"Insiden itu tidak terlihat oleh wasit pertandingan dan karena itu telah diteliti lebih lanjut."
Sebelumnya FA sudah menghukum Suarez dengan tiga kali larangan bertanding, namun hasil penyelidikan lanjutan yang dilakukan Komisi Regulator Independen menambahkan tujuh larangan pertandingan lagi.
Suarez hingga hari Jumat (26/04) masih diberi kesempatan untuk mengajukan banding atas putusan itu, tetapi terkejut dan kecewa pada beratnya hukuman.
Direktur Liverpool, Ian Ayre mengatakan, "Dia sekarang mempertimbangkan apakah akan mengajukan banding, tapi Liverpool dan Suarez akan menunggu menerima keputusan tertulisnya sebelum mengambil tindakan. Putusan tertulis akan diserahkan ke klub besok.
Larangan 10 kali pertandingan akan membuat Liverpool kehilangan Suarez dalam empat pertandingan tersisa musim ini dan enam pertandingan pertama musim depan yang dimulai bulan Oktober 2013.
(telegraph)
Prasasti Batu Tertua Bertuliskan Sepuluh Perintah Tuhan Terj...
NEW YORK, SATUHARAPAN.COM-Prasasti batu tertua yang diketahui yang bertuliskan Sepuluh Perintah Tuha...