Menhub Imbau Hindari Jalan Tol Trans Jawa pada Puncak Arus Balik Tanggal 1-2 Januari
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM-Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memperkirakan puncak arus balik libur Tahun Baru akan terjadi pada tanggal 1 dan 2 Januari 2024. Masyarakat diimbau untuk mengatur perjalanan untuk menghindari kemacetan di jalur Tol Trans Jawa.
"Kami pantau bahwa belum banyak yang pulang ke tempat asal. Kami ingatkan bahwa tanggal 1 dan tanggal 2 itu adalah masa puncak," kata Menteri Perhubungan, Budi Karya, hari Sabtu (30/12).
"Oleh karenanya kami mengusulkan pulang ke tempat asal hari ini tanggal 30 atau tanggal 31 atau sekalian tanggal 3 atau 4 karena di tanggal 1 dan 2 itu satu waktu yang padat sekali. Insyaallah para pemudik dan wisawatan Indonesia mengerti akan hal itu," tambahnya.
Dalam kesempatannya, Budi Karya juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak memaksakan diri untuk menggunakan rest area di jalan tol jika sudah penuh.
"Jika lelah, masyarakat bisa keluar tol di kota terdekat, dan bisa istirahat di tempat-tempat yang telah disiapkan. Lebih aman dan leluasa," kata Menhub.
Menhub meminta agar masyarakat selalu mengupdate informasi terkini dari media sosial resmi milik operator jalan tol dan Kepolisian, sehingga mengetahui informasi terkait rekayasa lalu lintas yang sedang diterapkan pada saat itu.
Editor : Sabar Subekti
Dampak Childfree Pada Wanita
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Praktisi Kesehatan Masyarakat dr. Ngabila Salama membeberkan sejumlah dam...