Menpan RB, Tjahjo Kumolo, Meninggal Dunia Karena Sakit
JAKARTA,SATUHARAPAN.COM-Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Tjahjo Kumolo, meninggal dunia pada usia 65 tahun, pada hari Jumat (1/7) di Jakarta.
Dia meninggal karena sakit dan sejak pertengahan Juni di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta. Tjahjo Kumolo meninggal pada pukul 11:10 WIB, Jumat, setelah menjalani perawatan intensif di rumah sakit tersebut.
Tjahjo adalah kader PDIP dan pernah menjadi Sekjen partai tersebut. Dia mundur dari posisinya sebagai sekjen PDIP pada 2014 silam setelah dipilih Joko Widodo (Jokowi) masuk ke dalam kabinet sebagai menteri dalam negeri.
Pada pemerintahan Jokowi periode 2019-2024, Tjahjo kembali dipercaya masuk kabinet untuk menjabat sebagai Menpan RB.
Dalam karier politiknya, pria kelahiran 1 Desember 1957 itu pernah bergabung dengan Golkar sebelum menjadi kader PDIP. Dia pun tercatat pernah menjadi Ketua Umum KNPI
Jenazah Tjahjo Kumolo disemayamkan di Masjid Quba, Gedung Kemenpan RB, Jakarta, Jumat, dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin memimpin salat jenazah, sebelum jenazah dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta.
Ma'ruf Amin mengenang Tjahjo Kumolo sebagai menteri yang rajin sekaligus pribadi baik. "Kita kehilangan orang baik, orang yang selama ini mengabdi kepada bangsa dan negara sejak beliau juga sebelumnya menjadi menteri dalam negeri lalu Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara (dan Reformasi Birokrasi)," kata Ma'ruf usai salat jenazah.
"Beliau, yang saya tahu, kebetulan berada di bawah koordinasi saya mengenai reformasi birokrasi. Beliau terus bekerja siang (dan) malam melakukan langkah-langkah reformasi birokrasi dengan sistem, melakukan perubahan-perubahan besar, tapi Allah menghendaki beliau sampai di sini," katanya dikutip Antara.
Editor : Sabar Subekti
Siapakah Itamar Ben-Gvir, Menteri Sayap Kanan Yang Menolak G...
TEL AVIV, SATUHARAPAN.COM-Menteri keamanan nasional sayap kanan Israel mengundurkan diri dari Kabine...