Mensos Tinjau Griya Narkoba Cipayung
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengunjungi panti bekas napza, Griya Anti Narkoba di Cipayung, Jakarta Timur, Selasa (3/2). Dalam kunjungan Mensos mengatakan, narkoba sudah masuk dalam kategori sangat serius karena mengakibatkan penurunan produktivitas. Untuk itu, dibutuhkan langkah-langkah serius, strategis dan kongkret untuk menggenjot upaya rehabilitasi.
Dari kunjungan tersebut Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa terlihat sangat ketakutan ketika melihat gambar-gambar dan beberapa jenis narkoba yang sering dipakai oleh para pecandu narkoba.
Khofifah ditemani Ketua Asosiasi Purnawiran Penegak Hukum Anti Narkotika Indonesia (AP2ANI) Brigjen (Purn) Jeanne Mandagi, Dirjen Pelayanan Rehabilitasi Sosial Kemensos Samsudi, dan psikolog anak Seto Mulyadi.
Sementara itu psikolog anak Seto Mulyadi mengatakan, keluarga terutama orangtua harus merangkul anaknya agar mereka jauh dari pengaruh narkoba. Masalah saat ini sering terjadi pada anak-anak mereka dilupakan. Orang tua sibuk sendiri sehingga anak-anak kehilangan perhatian dari orangtuanya.
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
Orang Berlingkar Pinggang Lebih Besar Berisiko Tinggi Kena K...
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Penelitian terbaru World Cancer Research Fund menunjukkan bahwa orang den...