Menyambut Hari Bayangkara, Polri Gelar Sejumlah Lomba dan Bakti Sosial
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM-Polri mempersiapkan sejumlah lomba yang terbuka bagi masyarakat dalam menyambut momen peringatan Hari Bhayangkara ke-76. Lomba-lomba yang diadakan bertujuan membangkitkan semangat seluruh anak bangsa dalam berkarya, serta mengobati kerinduan masyarakat untuk unjuk gigi di depan publik, usai dua tahun situasi pandemi COVID-19.
Jenis lomba itu termasuk Festival Musik Bhayangkara yang diikuti musisi jalanan dari penjuru negeri dan puncaknya adalah penganugerahan gelar pemenang serta pemberian hadiah di Benteng Vrederburgh Daerah Istimewa Yogyakarta pada 26 Mei 2022.
“Lomba Menembak yang diikuti para pemimpin redaksi media di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat pada 11 Juni mendatang,” kata Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo dalam keterangan tertulis, Sabtu (4/6).
Yang lain adalah Lomba Tiga Pilar, Lomba Film Pendek bertema ’Setapak Perubahan Polri’, Lomba Foto Bhayangkara, Lomba Iklan Layanan Maysrakat. Kegiatan itu puncaknya digelar pada 22 Juni mendatang.
Lomba kesenian bertajuk ‘Nusantara Gemilang’ akan mencakup tarian nusantara, grup vokal, performing art dan unsur kreativitas lain pada 28 Juni 2022 yang puncaknya digelar di Gedung The Tribrata, Jakarta Selatan.
“Pada 1 Juli nanti, Polri akan mengumumkan penganugerahan Hoegeng Awards, penghargaan bagi para Bhayangkara yang berintegritas, berdedikasi serta inovatif,” kata Dedi.
Selain lomba, rasa syukur Polri dengan bertambahnya usia dilakukan dengan bakti sosial religi serta pemberian bantuan sosial. Pada hari Rabu (15/6), Bakti Kesehatan akan diadakan di seluruh wilayah, dan terpusat di Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim).
“Pada bulan Mei hingga 30 Juni, kami memberikan pelayanan vaksinasi COVID-19 dengan tema Vaksinasi Bhayangkara Presisi. Pada 7 Juni, mengadakan kegiatan donor darah. Puncak Bakti Kesehatan dilakukan dengan operasi bibir sumbing, khitanan dan operasi katarak mata yang terpusat di Balikpapan,” kata Dedi.
Pada Senin, 20 Juni akan dilakukan penyerahan bantuan sosial 20.000 paket di Lapangan Bhayangkara, Jakarta Selatan. Sasaran kegiatan anak yatim piatu, kaum duafa, buruh pabrik, korban pemutusan hubungan kerja (PHK), panti jompo, panti sosial, panti asuhan, kaum disabilitas, purnawirawan/ warakawuri TNI-Polri, tenaga medis, pelaku UMKM yang terdampak pandemi, ojek pangkalan, para sopir dan keluarga korban COVID-19.
“Bantuan sosial dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76 ini akan didistribusikan di seluruh Indonesia. Pada tingkat Mabes Polri, acara diadakan Senin (20/6) di Lapangan Bhayangkara,” kata Dedi.
Jakarta - Bareskrim Polri memeriksa Ketua Digital ID dan Digital Signature Asosiasi Fintech Indonesia (Aftech) Rionald Anggara Soerjanto. Rionald diperiksa sebagai terlapor terkait kasus dugaan penipuan hingga penggelapan.
"Dipanggil sebagai saksi (terlapor) dalam perkara dugaan tindak pidana penipuan dan atau penggelapan di PT Asli Rancangan Indonesia," kata Dirtipiddeksus Brigjen Whisnu Hermawan dalam keterangannya, Kamis (2/6/2022).
Whisnu menjelaskan, kasus ini sudah masuk tahap penyidikan. Namun dia belum menjelaskan duduk perkara kasus yang melibatkan Rionald.
"Perkara saat ini dalam tahap penyidikan. Nanti hasilnya saya sampaikan," terang Whisnu.
Laporan terkait Rionald teregister dengan Nomor: LP/B/0081/II/2022/SPKT/Bareskrim Polri, tertanggal 14 Februari 2022. Rio dilaporkan atas kasus dugaan tindak pidana penipuan, tindak pidana penggelapan dalam jabatan, tindak pidana pemalsuan surat dan tindak pidana pencucian uang.
Dalam laporan itu, Rionald diduga telah melanggar diduga melanggar ketentuan dalam Pasal 378 dan/atau Pasal 374 dan/atau Pasal 263 KUHP dan/atau Pasal 3, Pasal 4 dan Pasal 5 Undang-undang Nomor 8 Tahun 2010 tentang pencegahan dan pemberantasan tindak pidana pencucian uang (TPPU).
Editor : Sabar Subekti
Bebras PENABUR Challenge : Asah Kemampuan Computational Thin...
Jakarta, satuharapan.com, Dunia yang berkembang begitu cepat memiliki tantangan baru bagi generasi m...