Mobil Kedutaan Diserang, Turki Pidahkan Kedubes ke Port Sudan
Dua Jenderal Sudan menyatakan akan hadiri pertemuan pembicaraan damai di Jeddah, Arab Saudi.
KHARTOUM, SAT5UHARAPAN.COM-Turki akan memindahkan kedutaannya di Khartoum ke Port Sudan menyusul tembakan terhadap mobil duta besar Turki, kata Menteri Luar Negeri Turki,Mevlut Cavusoglu, pada hari Sabtu (6/4).
“Dengan rekomendasi dari pemerintah transisi dan tentara Sudan, kami memutuskan untuk memindahkan kedutaan kami sementara ke Port Sudan untuk alasan keamanan,” kata Cavusoglu kepada wartawan di selatan kota Antalya.
Sebuah mobil duta besar Turki di Sudan mendapat serangan dari penyerang tak dikenal, meskipun tidak ada yang terluka, kata sumber diplomatik Turki pada hari Sabtu pagi.
Pembicaraan Damai di Jeddah
Sementara itu, kepala Pasukan Dukungan Cepat (RSF) Sudan mengkonfirmasi pada hari Sabtu bahwa kelompok paramiliter akan berpartisipasi dalam pembicaraan dengan angkatan bersenjata di Jeddah Arab Saudi.
Komandan Mohamed Hamdan Dagalo, yang dikenal sebagai Hemedti, mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa dia berharap pembicaraan akan "mencapai target yang diinginkan" untuk perjalanan yang aman bagi warga sipil.
Inisiatif Amerika Serikat dan Arab Saudi di kota Laut Merah itu adalah upaya serius pertama untuk mengakhiri tiga pekan pertempuran yang telah mengubah sebagian Khartoum menjadi zona perang dan menggagalkan rencana yang didukung internasional untuk mengantarkan pemerintahan sipil setelah bertahun-tahun kerusuhan dan pemberontakan. (Reuters)
Editor : Sabar Subekti
Puluhan Anak Muda Musisi Bali Kolaborasi Drum Kolosal
DENPASAR, SATUHARAPAN.COM - Puluhan anak muda mulai dari usia 12 tahun bersama musisi senior Bali be...