Loading...
SAINS
Penulis: Melki 12:55 WIB | Kamis, 04 Mei 2023

NASA Abadikan Interaksi Galaksi-galaksi

Gambar baru dari Teleskop Luar Angkasa Hubble NASA ini menunjukkan interaksi galaksi yang dikenal sebagai AM 1214-255. (NASA)

LOS ANGELES, SATUHARAPAN.COM - Teleskop Antariksa Hubble milik NASA berhasil menangkap gambar baru dari galaksi-galaksi superterang yang saling berinteraksi, yang dikenal dengan nama AM 1214-255, seperti diungkapkan badan antariksa tersebut pada Rabu (3/5).

NASA menjelaskan galaksi-galaksi tersebut memiliki inti galaksi aktif (AGN), yaitu daerah pusat galaksi yang sangat terang.

Kecerahannya yang ekstrem disebabkan oleh materi yang berputar ke dalam lubang hitam supermasif di jantung galaksi itu.

Hubble mengamati galaksi yang paling dekat dengan pusatnya sebagai bagian dari survei AGN.

Hal itu bertujuan mengumpulkan himpunan data tentang AGN di sekitarnya untuk digunakan sebagai sumber daya bagi para astronom yang menyelidiki fisika AGN, lubang hitam, struktur galaksi induk, dan lain-lain. (Xinhua)


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home