Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 18:37 WIB | Selasa, 19 Mei 2015

Nathalia Poluakan Berharap di Ganda Putri Sirnas Bogor

Ilustrasi: Natalia Poluakan (kaus hitam) dan pebulu tangkis senior ganda campuran Indonesia lainnya, Flandy Limpele (kaus biru). (Foto: djarumbadminton.com).

BOGOR, SATUHARAPAN.COM – Mantan pebulu tangkis yang dahulu sempat tergabung di Pelatnas PBSI (Pelatihan Nasional Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia)  Nathalia Poluakan asal klub bulu tangkis Junior Enkei akan bertanding di Djarum Badminton Sirkuit Nasional (Sirnas) 2015 seri Jawa Barat di dua nomor yakni di ganda campuran dan ganda putri, akan tetapi dia berpendapat lebih baik di ganda putri.

"Saya kira di Djarum Sirnas kali ini saya bisa berbicara banyak  di nomor ganda putri, saya harap bisa menembus babak semi final,” kata Natalia di Gelanggang Olah Raga Pajajaran, Jawa Barat, Selasa (19/5) usai melakoni laga babak pertama kualifikasi ganda campuran dewasa bersama Aryanto Haryadi Putra dan menang atas lawannya Abu Bakar Sidik/Nita (SGS PLN Bandung) dengan dua game langsung 21-12 dan 21-12.

 Djarum Badminton Sirkuit Nasional (Sirnas) 2015 seri Jawa Barat, yang digelar di tiga tempat yakni Gelanggang Olah Raga Pajajaran, Gelanggang Olah Raga KONI Kota Bogor, Gelanggang Olah Raga Kridagiri, Kota Bogor, Jawa Barat.

Di nomor ganda putri Natalia berpasangan dengan Variella Aprilsasi Putri Lejarsari, di ganda campuran dia bersama dengan Aryanto Haryadi Putra.

Pebulu tangkis putri asal Sulawesi Utara  berusia 30 tahun itu mengatakan dia tidak ingin meremehkan pasangannya di ganda campuran, walau keduanya baru dipasangkan sejak bulan April lalu. “Namun begitu bukan berarti di nomor ganda campuran tidak berpeluang, semoga saja hasil di turnamen kali ini saya bisa mendapatkan hasil yang maksimal di dua nomor tersebut," dia menambahkan.

Meski  mantan pebulu tangkis Pelatnas PBSI Cipayung itu harus berjuang keras karena harus bermain sejak babak kualifikasi, namun dirinya mengaku tetap optimis di turnamen yang ia ikuti kali ini.  

"Meskipun harus bermain sejak babak kualifikasi bersama pasangan baru saya di nomor ganda campuran, namun saya tetap optimis di turnamen kali ini untuk bisa mampu bersaing dan memberikan hasil yang maksimal," kata Natalia.

Pada babak dua kualifikasi, Nathalia dan Aryanto akan menghadapi ganda campuran klub SGS PLN Bandung, Hendrik Budi Wijaya/Stevani.

Sedangkan di nomor ganda putri bersama Variella, keduanya akan melawan pasangan asal klub Djarum Kudus Febriani Endar Kusumawati/Jessica Shohan Koeswono. (djarumbadminton.com).

Editor : Eben Ezer Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home