Loading...
INDONESIA
Penulis: Endang Saputra 07:18 WIB | Kamis, 29 Oktober 2015

Panglima TNI Terima 200 Unit Rumah Prajurit dari Mayapada Group

Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo menerima penyerahan dan peresmian perumahan di jajaran Kodam Jaya sebanyak 200 unit. (Foto: Puspen TNI)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo menerima penyerahan dan peresmian perumahan di jajaran Kodam Jaya sebanyak 200 unit, yang dilaksanakan secara simbolis dari Dato Sri Prof. DR. Tahir M.B.A. (Tahir Foundation-Mayapada Group) dengan Penandatanganan Berita Acara, bertempat di Batalyon Kavaleri 7/Sersus Cijantung, Jakarta Timur, pada hari Rabu (28/10).

Jenderal TNI Gatot Nurmantyo dalam sambutannya mengatakan, pembangunan rumah ini sejalan dengan komitmen Panglima TNI untuk meningkatkan kesejahteraan dalam strategi pembangunan TNI kedepan. Mengapa kesejahteraan ? Karena sesuai dengan tema HUT TNI, bahwa TNI Bersama Rakyat Kuat, Hebat dan Profesional.

 “Satuan dikatakan profesional bila satuan tersebut adalah satuan yang dilengkapi, dilatih, dididik dan diberi kesejahteraan. Kesejahteraan itu ada perumahan, penghasilan, pendidikan, latihan dan kesehatan,” kata Panglima TNI.

 “Kita pahami bersama bahwa pemerintah sudah sangat berkomitmen memberikan kesejahteraan secara bertahap tetapi harus disadari bahwa pemerintah memperhatikan kesejahteraan bukan hanya TNI saja, tetapi lingkupnya sangat luas yaitu seluruh masyarakat Indonesia,” dia menambahkan.

Dalam kesempatan ini, Jenderal TNI Gatot Nurmantyo menyampaikan ucapan terima kasih kepada pengusaha yang memahami hal ini, sehingga pengusaha, khususnya Tahir dan Tahir Foundation Group memberikan perhatian untuk mempercepat apa yang diperlukan oleh TNI, dengan memberikan bantuan perumahan untuk prajurit TNI.

Kepada Prajurit TNI Batalyon Kavaleri-7, Panglima TNI menekankan agar para prajurit yang menempati rumah tersebut memelihara dan membenahi bila ada yang kurang, sehingga menjadi tempat pelabuhan bagi keluarga. Apalagi anggota Batalyon Kavaleri-7 hampir setiap saat bertugas untuk pengamanan VVIP, yang dilakukan tidak mengenal waktu, kadang-kadang bermalam. Kadang-kadang mereka bertugas di hotel-hotel yang mewah, melihat begitu mewahnya kehidupan tetapi begitu pulang ke rumah betapa timpang sekali kondisinya. Menurut Panglima, ini yang harus benar-benar  dipahami oleh para komandan dan keluarganya.

Panglima TNI bersyukur bahwa Tahir Foundation Group   telah  menyiapkan perumahan ini. Selama ini jika prajurit  menyewa rumah di luar atau mengontrak minimal Rp 500.000,- per bulan dan itu juga rumah-rumah bedeng, lingkungannya bukan lingkungan militer, melainkan berbagai profesi dan mudah mempengaruhi kehidupannya baik positif maupun negatif. Dengan adanya perumahan ini, para prajurit bisa hidup dengan lingkungan yang sehat, tertata rapi dan disiplin.

Hadir dalam acara tersebut antara lain  Wakasad, Wakasau, Irjen TNI, Pangdam Jaya, Kapuspen TNI  para Asisten Panglima TNI, para Asisten Kasad dan pejabat jajaran Kodam Jaya. (PR)

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home