Paus Dukung Gencatan Senjata Global PBB untuk Atasi COVID-19
VATIKAN, SATUHARAPAN.COM-Paus Fransiskus pada hari Minggu (5/7) menyatakan dukungannya di belakang resolusi Dewan Keamanan PBB yang menyerukan penghentian konflik untuk memfasilitasi perang melawan pandemi virus corona.
Dewan Keamanan PBB pada hari Rabu (1/7) dengan suara bulat mengadopsi resolusi setelah lebih dari tiga bulan negosiasi menyerukan "penghentian permusuhan segera dalam semua situasi" pada agenda Dewan Keamanan.
"Permintaan untuk gencatan senjata global dan langsung, yang akan memungkinkan perdamaian dan keamanan yang diperlukan untuk memberikan bantuan kemanusiaan yang diperlukan dan hal yang terpuji," kata Paus setelah doa mingguannya Angelus di St. Peter's di Roma.
"Saya berharap bahwa keputusan ini akan dilaksanakan secara efektif dan segera untuk kebaikan banyak orang yang menderita." "Semoga resolusi Dewan Keamanan ini menjadi langkah awal yang berani menuju masa depan yang damai."
Resolusi itu adalah pernyataan pertama Dewan Keamanan mengenai pandemi dan tindakan nyata pertama sejak wabah dimulai.
Resolusi itu diajukan dan berulang kali diblokir oleh China dan Amerika Serikat, yang menentang referensi dalam teks resolusi dalam menyebut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Resolusi tersebut bertujuan untuk mendukung usulan pada bulan Maret oleh Sekretaris Jenderal PBB, Antonio Guterres, untuk gencatan senjata global.
Resolusi ini "menyerukan kepada semua pihak dalam konflik bersenjata untuk segera terlibat dalam jeda kemanusiaan selama setidaknya 90 hari berturut-turut, untuk memungkinkan pengiriman bantuan kemanusiaan yang aman, tanpa hambatan dan berkelanjutan." (AFP)
Editor : Sabar Subekti
Siapakah Itamar Ben-Gvir, Menteri Sayap Kanan Yang Menolak G...
TEL AVIV, SATUHARAPAN.COM-Menteri keamanan nasional sayap kanan Israel mengundurkan diri dari Kabine...