Pebalap Sepeda Prancis Menangi Etape Tiga Tour de Ijen
BANYUWANGI, SATUHARAPAN.COM – Pebalap Prancis Peter Pouly yang tergabung dalam Tim SIC Thailand menjadi juara pertama etape tiga "International Tour de Banyuwangi Ijen" (ITdBI) 2015 dengan catatan waktu 3:46:52.
Posisi kedua pada etape yang menempuh jarak 123,5 kilometer dari Pelabuhan Muncar dan finis di Paltuding, Kawah Ijen, itu direbut oleh Danniel Whitehouse dari Ukyo Jepang dengan waktu 3:48:2,7 disusul Benjami Prades Reverter dari Matrix Powertag Jepang dengan waktu 3:50:12.
Menangnya Peter Pouly yang merupakan juara ITdBI 2014 itu sudah diprediksi sebelumnya, karena pebalap itu dikenal sebagai jago atau spesialis tanjakan (climber).
"Sesuai strategi tim kami, etape ketiga kami targetkan menang, karena tanjakan ke Gunung Ijen adalah kunci persaingan di tur ini," kata Peter Pouly, di Banyuwangi, Jumat (8/5).
Selain menang di ajang tanjakan, Peter Pouly juga berhak menerima kaus kuning (yellow jersey) dengan catatan waktu akumulasi 11:16:42 yang sebelumnya dikenakan oleh King Lok Cheung dari HKSI Hong Kong. Posisi kedua ditempati Benjami Prades Reverter dari Matrix Powertag Jepang dengan waktu 11:19:38 dan Danniel Whitehouse dari Ukyo Jepang dengan waktu 11:20:04.
Sementara pebalap terbaik Indonesia klasemen etape adalah Dadi Suryadi dari Pegasus Continental Cycling Team (PCT) Indonesia dengan waktu 3:50:30 disusul Tonton Susanto dari Timnas Indonesia dengan waktu 3:51:49, dan Bambang Suryadi dari BRCC Banyuwangi dengan waktu 3:51:50.
Tour de Ijen adalah kejuaraan balap sepeda resmi dari Persatuan Balap Sepeda Internasional (Union Cycliste International) yang diselenggarakan setiap tahun di Banyuwangi.
Banyuwangi Tour de Ijen pertama kali diadakan pada 2012 sebagai rangkaian dari acara Banyuwangi Festival yang merupakan agenda tahunan Kabupaten Banyuwangi untuk memperingati hari jadi kota Banyuwangi. Event pertama ini terdiri dari 3 etape yakni dari Kota Banyuwangi ke Pulau Merah, Kalibaru ke Kawah Ijen dan sirkuit kota Banyuwangi. Diikuti oleh 20 tim yang terdiri dari 10 tim luar negeri dan 10 tim lokal. (Ant/wikipedia.org).
Editor : Eben Ezer Siadari
Hamas Bersiap Bebaskan Sandera Pertama Berdasarkan Kesepakat...
YERUSALEM, SATUHARAPAN.COM-Hamas diperkirakan akan membebaskan sandera pertama berdasarkan kesepakat...