Pekerja Jerman Tuntut Cuti Agar Bisa Tonton Piala Dunia
BERLIN, SATUHARAPAN.COM – Sejumlah pekerja Jerman meminta izin ke atasan atau bahkan meminta pulang cepat agar bisa menyaksikan laga tim nasional Jerman di Piala Dunia 2014.
Hal ini dikemukakan salah satu kepala serikat pekerja konstruksi Jerman, Robert Feiger pada Kamis (24/4) dini hari WIB bahwa akan menjadi hal yang luar biasa apabila banyak perusahaan yang mengabulkan permintaan libur tersebut.
Feiger mengatakan permohonan tersebut dilakukan untuk mengakali perbedaan waktu siaran pertandingan sepak bola yang ditayangkan di televisi di Jerman. Selisih waktu lebih dari lima jam antara Jerman dan Brasil membuat tayangan Piala Dunia baru sampai di Jerman malam hari jelang dini hari.
Serikat Pekerja di Jerman, kata Feiger akan menyampaikan permohonan cuti ini pada pekan mendatang. “Kalau di Jerman kami akan menonton Piala Dunia mulai pukul 22.00 sampai dini hari, dan ini akan menganggu produktifitas kami keesokan harinya,” kata Feiger.
Michael Vassiliadis yang mewakili pekerja tambang dan mineral mengatakan perlunya ada dispensasi khusus bagi para pekerja. “Agar semua bisa menyaksikan pertandingan," kata Michael Vassiliadis.
Tim nasional Jerman berada di Grup G Piala Dunia 2014, Jerman akan memulai pertandingan pada Selasa (17/6) dini hari WIB melawan Portugal, kemudian pada Minggu (22/6) dini hari WIB akan menghadapi Ghana, sebelum pada Kamis (26/6) malam WIB akan menghadapi Amerika Serikat. (fifa.com/bild.de)
Editor : Bayu Probo
Kremlin: AS Izinkan Ukraina Gunakan Senjata Serang Rusia Mem...
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM-Kremlin mengatakan pada hari Senin ( 18/11) bahwa pemerintahan Presiden Amer...