Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 20:28 WIB | Jumat, 21 Agustus 2015

Pia Mendaki Gunung, Persiapkan Fisik di Sirnas Yogyakarta

Salah satu andalan pebulu tangkis ganda campuran dari klub Jaya Raya Pia Zebadiah Bernadet. (Foto: badmintonindonesia.org)

YOGYAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Salah satu andalan pebulu tangkis ganda campuran dari klub Jaya Raya Pia Zebadiah Bernadet melakukan cara unik mempersiapkan diri menjelang  Kejuaraan Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) 2015 seri Yogyakarta yakni dengan mendaki gunung.

"Persiapan sebelum bertanding, saya malah naik gunung sama suami dan temen-temen atlet yang lain. Seru abis deh pokoknya," ungkap Pia beberapa saat setelah dia dan Markis Kido memenangkan laga menghadapi Yohanes Rendy Sugiarto dan Dian Fitriani dengan 21-13 dan 21-19 pada laga babak kedua yang digelar Jumat (21/8) di Gelanggang Olah Raga Among Rogo, Yogyakarta. 

Diakui pemain spesialis ganda putri dan ganda campuran yang baru saja melepas masa lajangnya pada bulan Juni lalu itu, jika dirinya mempersiapkan turnamen kali ini dengan mendaki gunung Prau, Dieng, Wonosobo bersama sang suami dan juga rekan-rekan atlet yang lainnya beberapa hari sebelum Djarum Sirnas Yogyakarta dimulai.

"Efeknya sekarang masih terasa pegal-pegal sih, tapi semuanya terbayar setelah melihat keindahan alam ciptaan Tuhan dari ketinggian," dia menambahkan.

Pia mengatakan kegiatan naik gunung tersebut tidak berpengaruh ke kondisi fisik dan staminanya sehingga dia dapat tetap fokus dan konsentrasi ke pertandingan.

 "Yang pasti kondisi saya saat ini tidak terganggu dan masih semangat terus untuk bertanding di sini," kata Pia.

Pia mengaku mendapat suntikan semangat terus bertanding dari pasangannya, yang tidak lain kakak kandungnya, Markis Kido yang mengajaknya berpartisipasi  di Djarum Sirnas seri kelima tahun ini.

Rela Berpisah dengan Rizki

Pia Zebadiah sesungguhnya tidak hanya handal di nomor ganda campuran, selama bertahun-tahun pebulu tangkis dari klub Jaya Raya ini sudah berpasangan di klub dan di Pelatnas PBSI (Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia) dengan Rizki Amelia Pradipta.

Menurut badmintonindonesia.org, beberapa waktu lalu Pia kecewa dan sedih harus berpisah dengan Rizki Amelia Pradipta karena setelah keduanya tampil di Kejuaraan Dunia 2015 di Istora, Senayan, Jakarta,  Rizki bergabung dengan Pelatnas PBSI di Cipayung untuk memperkuat ganda putri yang dipersiapkan untuk Olimpiade 2016, sedangkan Pia tetap di klub Jaya Raya.  (djarumbadminton.com/badmintonindonesia.org).

Ikuti berita kami di Facebook

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home