Loading...
SAINS
Penulis: Melki 12:19 WIB | Jumat, 13 Oktober 2023

Polri Tanam 250.000 Bibit Mangrove se-Indonesia

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Sandi Nugroho bersama pejabat utama Humas Polri serta pimpinan redaksi sejumlah media melakukan penanaman bibit Mangrove di Taman Wisata Alam Muara Angke, Jakarta Utara, Jumat (13/10/2023). ANTARA

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Humas Polri menanam 250.000 bibit pohon mangrove secara serentak di 35 titik polda seluruh Indonesia, sementara di tingkat Mabes Polri penanaman di Taman Wisata Muara Angke, Jakarta Utara, Jumat (13/10).

Penanaman mangrove di Taman Wisata Muara Angke dilakukan jajaran Divisi Humas Polri dengan Forum Pimpinan Redaksi (Pemred) media yang ada di Jakarta.

"Hari ini kami melaksanakan kegiatan penanaman mangrove serentak di 35 titik, satu di Jakarta dan 34 lainnya adalah di polda-polda jajaran secara bersama-sama melaksanakan kegiatan penanaman mangrove,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol. Sandi Nugroho.

Sandi menjelaskan bahwa penanaman ini sebagai wujud rasa syukur atas karunia Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan Indonesia dengan kekayaan sumber daya alamnya.

Selain itu, kegiatan penanaman tersebut juga dalam rangka menyambut HUT Ke-72 Humas Polri yang jatuh setiap 30 Oktober.

"Makanya, hari ini kami menggandeng teman-teman dari pemred ataupun yang mewakili untuk bisa sama-sama melestarikan alam sebagai wujud rasa syukur," kata Sandi.

Jenderal polisi bintang dua itu menyebut penanaman mangrove menjadi atensi dari Presiden RI Joko Widodo dalam Konferensi Tingkat Tinggi Forum Negara Pulau dan Kepulauan (Archipelagic and Island States) atau AIS Forum 2023 di Bali.

"Salah satu pertemuan Forum Negara Kepulauan dan Negara Pulau itu membuat kesepakatan untuk menjaga laut sebagai sumber daya untuk bisa bermanfaat bagi seluruh kehidupan masyarakat maupun dunia," kata Sandi.

Penerima Adhi Makayasa 1995 itu menambahkan bahwa HUT Ke-72 Humas Polri diisi dengan berbagai kegiatan lingkungan dan bakti sosial, mulai dari penyaluran air bersih bagi masyarakat terdampak kekeringan, donor darah, hingga penanaman mangrove.

Rangkaian HUT Ke-72 Humas Polri masih berlanjut dengan kegiatan olahraga berupa pertandingan sepak bola seven soccer bersama para jurnalis dan puncak acara di Tribrata Ballroom.

Kawasan hutan mangrove di Taman Wisata Alam Muara Angke, Jakarta Utara dikelola oleh PT Murindra Karya Lestari dengan lahan milik Kementerian Lingkungan Hidup. Total ada 100 hektare kawasan mangrove dengan jumlah kawasan yang direstorasi seluas 99,82 hektare.

Wakil Direktur PT Murindra Karya Lestari Andika Danangputra menyebutkan sebanyak 500 bibit mangrove di Blok D atau tempat penanaman Presiden Jokowi yang menanam mangrove pada tanggal 15 Mei 2023.

"Jadi, kawasan mangrove yang harus direstorasi itu seluas 99,82 hektare, sejak program Restorasi Berjalan Tahun 2005, sudah ada 40 hektare yang direstorasi," katanya.


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home