Prediksi Piala Dunia: Jerman vs Portugal
SATUHARAPAN.COM – Jerman akan menghadapi Portugal dalam partai perdana Grup G, yang berlangsung Senin (16/6) malam WIB di Stadion Arena Fonte Nova, Salvador, Brasil. Melihat materi dan pertemuan terakhir kedua kesebelasan, Portugal diperkirakan mampu mengimbangi Jerman.
Pertandingan ini akan banyak menyita perhatian dunia. Sebab, keduanya dalam setiap turnamen sepak bola selalu diunggulkan meraih gelar juara. Pertemuan kedua negara dalam ajang Piala Dunia selalu dinanti publik.
Jerman di bawah asuhan Joachim Low sedikit diunggulkan mengingat dalam beberapa pertemuan terakhir kedua negara di ajang resmi masih untuk keunggulan Jerman, yakni pada tiga partai turnamen sepak bola, dua di Piala Eropa 2008, 2010, dan satu di Piala Dunia 2006 semuanya dimenangi Jerman.
Pada Juli 2006, Jerman unggul 3-1 atas Portugal. Kemudian pada Juni 2008, Portugal takluk 2-3 atas tim Panzer, empat tahun berikutnya tim Samba Eropa masih belum belajar dari kesalahan sebelumnya, karena pada Juni 2012 Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan kembali tersungkur 0-1 oleh Jerman.
Akan tetapi dengan hasil tersebut tentunya Portugal yang di bawah kendali Paulo Bento tidak akan menyerah begitu saja di ajang sebesar ini. karena itulah skema permainan akan menjadi penentu kemenangan dan Portugal akan tetap mengandalkan Ronaldo sebagai kekuatan lini depan, di sisi lain Miroslav Klose, Tomas Muller dan Lukas Podolski diharapkan pelatih Joachim Low menjadi mesin gol Jerman.
Materi pemain yang di miliki Jerman juga tidak berbeda jauh, akan tetapi akan ada perbedaan apabila melihat kualitas dari per lininya. Tentunya Jerman memiliki lni tengah yang kompetitif dan siap merusak lini belakang Portugal yang cukup rapat.
Mesut Ozil dan Bastian Schweinsteiger di tim Panzer memiliki jam terbang lebih banyak dari pada Raul Meireles, Miguel Veloso, Joao Moutinho, maupun Ruben Amorim. Karena di klub masing-masing assist (umpan berbuah gol) Schweinsteiger sering menghasilkan kemenangan untuk klubnya, Bayern Munchen, sementara Ozil menghasilkan 60 assist sempurna bagi Arsenal musim lalu walau Arsenal tidak tampil sebagai juara, dan Ozil sempat bergelut dengan cedera cukup lama.
Portugal cukup diuntungkan dengan catatan di laga pemanasan menjelang turnamen sepak bola tertinggi dunia ini karena meraih kemenangan dengan jumlah gol cukup besar yakni pada Maret 2014 saat membantai Kamerun 5-1, dan Selasa (10/6) lalu saat menghabisi Irlandia dengan skor yang sama. Sementara Jerman menang telak dalam partai persahabatan hanya pada Sabtu (7/6) saat mengandaskan Armenia 6-1.
Lima pertandingan terakhir Jerman :
Sabtu (7/6): Jerman 6-1 Armenia.
Senin (2/6): Jerman 2-2 Kamerun.
Rabu (14/5): Jerman 0-0 Polandia.
Maret 2014 : Jerman 1-0 Chile.
November 2013 : Inggris 0-1 Jerman.
Lima pertandingan terakhir Portugal :
Selasa (10/6): Irlandia 1-5 Portugal.
Senin (7/6): Meksiko 0-1 Portugal.
Minggu (1/6): Portugal 0-0 Yunani.
Kamis (6/3): Portugal 5-1 Kamerun.
November 2013 : Swedia 2-3 Portugal (Play-Off Piala Dunia 2014).
(fifa.com/soccerway.com).
Editor : Bayu Probo
Bebras PENABUR Challenge : Asah Kemampuan Computational Thin...
Jakarta, satuharapan.com, Dunia yang berkembang begitu cepat memiliki tantangan baru bagi generasi m...