Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 09:07 WIB | Senin, 30 Juni 2014

Prediksi Piala Dunia: Prancis vs Nigeria

Emmanuel Emenike (kiri), salah satu andalan lini tengah Nigeria, Karim Benzema (kanan) andalan lini depan Prancis. (Foto-foto: fifa.com).

BRASILIA, SATUHARAPAN.COM - Tim nasional Prancis bertekad untuk melanjutkan performa impresif di babak grup saat melawan Nigeria di babak 16 Besar Piala Dunia 2014, di Stadion Nacional, Brasilia, pada Senin (30/6) malam WIB.

Seperti yang diketahui, Prancis melaju setelah memuncaki grup E dengan mengoleksi tujuh angka, sementara Nigeria duduk di posisi kedua grup F dengan poin empat.

Situs soccerway memprediksi Prancis yang berpenampilan stabil pada Piala Dunia 2014 akan menghadang Nigeria 2-0, sama halnya dengan situs Sports Mole yang memperkirakan tim Negeri Menara Eiffel akan menjungkalkan Elang Hijau Afrika ini dengan 1-0.

Prancis

Masalah pada tim Negeri Menara Eiffel ini pada beberapa pemain yang cedera seusai pertandingan terakhir grup E menghadapi Ekuador yang berkesudahan 0-0.

Bek Liverpool Mamadou Sakho tampaknya akan absen karena cedera hamstring, sementara Laurent Koscielny juga masih berusaha memulihkan diri dari cedera.

Walau tengah didera cedera, Koscielny yang sehari-hari bermain di Arsenal memberi isyarat kawan-kawannya agar fokus untuk memenangkan pertandingan di babak 16 besar.

“Tujuan pertama kami adalah bisa lolos dari fase grup. Sekarang, bagaimana bisa melangkah sejauh mungkin,” kata Koscielny.

"Kami kami tahu punya lawan yang bisa menekan dan mengalahkan kami,” lanjut palang pintu yang bermain di Arsenal ini.

Senada dengan Koscielny, gelandang Prancis Yohan Cabaye yakin kesuksesan timnya di Piala Dunia 2014 akan ditentukan dari sikap respek terhadap lawan di ajang sepak bola tertinggi dunia ini.

“Kami melakukan perjalanan jauh dengan hampir saja tidak bisa ke Brasil. Jadi, kami tidak boleh merasa sombong,” kata Cabaye.

Didier Deschamps selaku pelatih Prancis akan memasang Eliaquim Mangala di jantung pertahanan bersama bek muda yang bernaung di Real Madrid, Raphael Varane.  

Nigeria

Penampilan Nigeria cukup mengejutkan dengan lolos ke perdelapan final, padahal Bosnia-Herzegovina dan Iran di grup F juga sama-sama berstatus sebagai kuda hitam, namun pelatih Stephen Keshi tidak mau sesumber bahkan mengatakan masih harus banyak belajar di Piala Dunia kali ini.

Masalah cedera juga menghinggap pada kubu Nigeria. Gelandang Michael Babatunde mengalami cedera tangan saat melawan Argentina di laga terakhir babak grup, bahkan ia diperkirakan absen hingga turnamen berakhir.

Bisakah Nigeria memberi kejutan dan menggapai perempat-final untuk pertama kalinya dalam sejarah? Atau Prancis yang membuktikan bahwa mereka masih terlalu tangguh untuk wakil Afrika tersebut?

Prakiraan Susunan Pemain:

Prancis: Lloris, Debuchy, Varane, Mangala, Evra; Pogba, Matuidi, Cabaye, Valbuena, Griezmann, Benzema.

Nigeria: Enyeama, Ambrose, Oshaniwa, Omeruo, Yobo, Obi Mikel, Musa, Onazi, Uchebo, Odemwingie, Emenike. (sportsmole.co.uk/soccerway.com/fifa.com).

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home