PTM Kapasitas Penuh, Guru dan Orangtua Diminta Bentuk Satgas Protokol Kesehatan
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM-Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dengan kapasitas penuh telah mulai dilaksanakan di sebagai sekolah pada awal pekan ini. Dan disarankan guru dan orangtua murid didorong menjadi unsur Satgas protokol kesehatan 3M di masing-masing daerah.
Satgas ini diharapkan terus berkoordinasi dengan Satgas COVID-19 tingkat kabupaten atau kota masing-masing. "Demi menjaga disiplin selama proses belajar-mengajar," kata Wiku Adisasmito, ketika menjawab pertanyaan media dalam agenda keterangan pers, Selasa (4/1).
Kondisi kasus di Indonesia yang tengah terkendali menjadi pertimbangan pelaksanaan PTM kapasitas penuh. Salah satu pertimbangan ialah kondisi kasus bervarian Omicron di Indonesia yang mayoritas masih berasal dari pelaku perjalanan dan transmisi komunitas telah ditangani dengan perawatan yang dibutuhkan.
"Selain itu, kondisi kasus nasional yang tergolong cukup terkendali, dan adanya kesiapan unsur pendidikan dan simulasi yang telah dilakukan, maka keputusan PTM dengan kapasitas penuh tetap dijalankan," kata Wiku.
Editor : Sabar Subekti
Prasasti Batu Tertua Bertuliskan Sepuluh Perintah Tuhan Terj...
NEW YORK, SATUHARAPAN.COM-Prasasti batu tertua yang diketahui yang bertuliskan Sepuluh Perintah Tuha...