Ratusan Migran Suriah Diselamatkan dari Lepas Pantai Libya
ROMA, SATUHARAPAN.COM - Sebanyak 800 migran tiba di Italia, hari Sabtu (8/8), setelah menumpang sebuah kapal Norwegia yang menyelamatkan mereka di lepas pantai Libya, pada Kamis (6/8).
Garda Pantai Italia mengatakan, 48 anak dan 94 perempuan ada dalam kelompok itu, yang umumnya diyakini berasal dari Suriah dan negara-negara Sub-Sahara.
Mereka dibawa ke pelabuhan Reggio Calabria dan, setelah uji medis, mereka akan di kirim ke pusat-pusat penampungan di berbagai penjuru Italia.
Sementara itu, sembilan migran Suriah tewas dan 31 lainnya terluka dalam sebuah kecelakaan pinggir jalan di Turki barat dalam perjalanan mereka ke sebuah kota tepi pantai dengan kepulauan Yunani sebagai tujuan akhir mereka. (voaindonesia.com)
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
Korban Pelecehan Desak Vatikan Globalkan Kebijakan Tanpa Tol...
ROMA, SATUHARAPAN.COM-Korban pelecehan seksual oleh pastor Katolik mendesak Vatikan pada hari Senin ...