Ratusan Ribu Warga Jakarta Padati Bunderan HI Rayakan Pergantian Tahun
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Penghujung tahun 2013, ratusan ribu warga dari seluruh penjuru Jakarta menyambut pergantian tahun 2013 ke 2014 di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta, Selasa (31/12) malam. Masyarakat baik tua maupun muda gegap gempita menyambut tahun baru 2014.
Pemprov DKI menyiapkan beragam acara bagi warga DKI untuk perayaan malam Tahun Baru 2014. Total ada 194 acara yang disiapkan Pemprov DKI. dari pesta kembang api sampai karnaval yang dilakukan Gubernur DKI Joko Widodo dengan longmarch dari balai kota menuju ke bunderan tugu selamat datang.
Warga sudah memadati ruas Jl Medan Merdeka Selatan, Jl MH Thamrin, Bundaran HI hingga ke Dukuh Atas, sekitar pukul 18.30. Sejumlah panggung yang menyajikan hiburan juga telah dipadati warga.
Penutupan ruas jalan telah dilakukan aparat kepolisian tepat pukul 18.00. Kendaraan, baik roda dua maupun roda empat tidak diperbolehkan melintas.
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
Ibu Kota India Tercekik Akibat Tingkat Polusi Udara 50 Kali ...
NEW DELHI, SATUHARAPAN.COM-Pihak berwenang di ibu kota India menutup sekolah, menghentikan pembangun...