Real Madrid Ditantang San Lorenzo di Final Piala Dunia Antarklub
MARRAKECH, SATUHARAPAN.COM – San Lorenzo Klub asal Argentina berhasil lolos ke final Piala Dunia Antar Klub 2014 setelah mengalahkan Auckland City FC 2-1 melalui perpanjangan waktu pada pertandingan di Stade de Marrakech, Maroko, Kamis, (18/12) dini hari WIB.
Pemenang antarklub Amerika Selatan (Libertadores) tersebut akan berhadapan dengan klub raksasa putih, Real Madrid, yang pada pertandingan sebelumnya membantai klub asal Meksiko, Cruz Azul, 4-0.
San Lorenzo sebenarnya lebih sedikit dalam penguasaan bola hanya 45 persen sementara lawannya yang musim lalu menjuarai zona Oceania itu 55 persen, menurut catatan Scoremobile.
Klub asal Argentina tersebut juga baru dapat mencetak gol pada akhir babak pertama atau menit 45 melalui tendangan kaki kiri P. Cezar Barrientos di dalam kotak penalti.
Pada babak kedua menit ke 67, Auckland City asal Selandia Baru, berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol yang diciptakan A Vina Berlanga dari dalam kotak penalti melalui tendangan kaki kanannya ke pojok kiri bawah gawang.
Kedudukan tidak berubah hingga akhir babak kedua sehingga dilakukan perpanjangan waktu. Namun pertandingan baru berjalan tiga menit, M Matos berhasil mencetak gol bagi San Lorenzo. Skor menjadi 2-1 bagi tim asuhan Edgardo Bauza.
Hingga akhir pertandingan skor tidak berubah. San Lorenzo memang lebih sedikit dalam penguasaan bola tetapi klub tersebut lebih banyak melakukan tendangan yakni 11 tendangan dengan delapan mengarah gawang dibanding tandinganya yang enam tendangan dan hanya empat mengarah gawang.
Dengan hasil ini San Lorenzo lolos ke final Piala Dunia Antarklub 2014 melawan Real Madrid pada Sabtu, 20 Desember. (Ant)
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
Bebras PENABUR Challenge : Asah Kemampuan Computational Thin...
Jakarta, satuharapan.com, Dunia yang berkembang begitu cepat memiliki tantangan baru bagi generasi m...