Rooney Tidak Permasalahkan Bermain Sebagai Gelandang
TRNAVA, SATUHARAPAN.COM – Wayne Rooney menegaskan dia merasa cocok dengan posisi barunya di skuad timnas Inggris yakni di lini tengah.
Keyakinan di possisi baru itu dia katakan setelah Inggris mempermalukan Slovakia dengan skor 0-1 pada pertandingan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa, hari Minggu (4/9) malam WIB di Stadion Anton Malatinsky, Trnava, Slovakia.
“Saya merasa di posisi itulah (lini tengah) Sam (pelatih Inggris, Sam Allardyce) ingin saya untuk lebih banyak berperan, dan saya gembira karena saya berhasil,” kata Rooney seperti diberitakan Soccerway, hari Senin (5/9) dini hari WIB.
Rooney saat memperkuat klubnya, Manchester United (MU) bermain sebagai andalan di lini depan, meski demikian beberapa kali pelatih MU musim lalu, Louis Van Gaal juga pernah menempatkan Rooney di lini tengah.
Inggris mempecundangi Slovakia lewat gol pemain yang berkostum Liverpool, Adam Lallana menit ke-90. “Saya berpikir siapa pun bisa berkontribusi untuk permainan,” kata pemain Manchester United tersebut.
Berkat kemenangan atas Slovakia, Inggris menempati posisi kedua di grup F klasemen sementara Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa.
Inggris meraih tiga poin dari satu pertandingan, sementara peringkat pertama ditempati Skotlandia dengan jumlah pertandingan dan poin yang sama namun dengan selisih gol yang lebih baik.
Hasil Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa lainnya:
Hari Minggu (4/9) malam WIB: San Marino 0-1 Azerbaijan, Denmark 1-0 Armenia, Kazakhstan 2-2 Polandia, Lithuania 2-2 Slovenia.
Hari Senin (5/9) dini hari WIB: Republic Cek 0-0 Irlandia Utara, Norwegia 0-3 Jerman, Rumania 1-1 Montenegro, Malta 1-5 Skotlandia. (soccerway.com)
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
Daftar Pemenang The Best FIFA 2024
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Malam penganugerahan The Best FIFA Football Awards 2024 telah rampung dig...