SBY Minta Kepala Daerah Alokasi Khusus bagi Pendidikan
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Wakil Presiden Boediono beserta istri menghadiri perayaan Hari Anak Nasional 2014 di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Rabu (6/8). Ratusan anak baik dari Pendidikan Usia Dini, Madrasah, Sekolah Dasar sampai Sekolah Menengah Atas hadir dalam acara ini.
Dalam acara yang bertema "Cipta Lingkungan Kondusif untuk Perlindungan dan Tumbuh Kembang Anak" ini, SBY memberikan arahan dalam pidatonya untuk seluruh jajaran pemerintahaan yang menjadi tugas negara untuk mempersiapkan anak-anak bangsa untuk menjadikan manusia-manusia Indonesia yang unggul dan berdaya saing tinggi. Pemerintah harus meningkatkan kualitas anak-anak kita untuk masa depan bangsa yang lebi baik dan memberikan peningkatan infrastruktur fasilitas pendidikan dan juga meningkatkan kemampuan guru dan dosen.
SBY juga memberikan arahan untuk upaya para Gubernur, para Bupati dan para wali kota di seluruh Indonesia untuk memberikan perhatian khusus termasuk mengalokasikan anggaran yang cukup bagi pendidikan dan pengasuhan anak-anak bangsa. SBY juga menambahkan kepada para kepala daerah untuk memberikan memberikan kemudahaan membangun fasilitas bagi anak-anak berkebutuhan khusus.
Dalam acara tersebut hadir pula sejumlah menteri dan pimpinan lembaga negara, seperti Menteri Pendidikan dan Kebudayaan M Nuh, Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi, dan Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono. Selain itu, hadir pula Panglima TNI Jenderal Moeldoko dan Kapolri Jenderal Pol Sutarman.
Hadir juga Presiden RI ketiga BJ Habibie, Guruh Soekarnoputra sebagai perwakilan keluarga Presiden pertama RI Soekarno, dan Siti Hardiyanti Rukmana sebagai perwakilan keluarga Presiden kedua RI Soeharto, serta Shinta Nuriyah, istri alamarhum Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid.
Diakhir acara PT. Pos Indonesia meluncurkan perangko seri Ibu Negara masing-masing Fatmawati Soekarno, Tien Soeharto, Ainun Habibie, Siti Sinta Nuriyah dan Ani Yudhoyono. Ibu Negara Ani Yudhoyono juga mendapatkan penghargaan Kesatria Bhakti Husada Aditya sebagai bentuk dedikasi Ibu Negara terhadap bidang kesehatan.
Editor : Bayu Probo
Otoritas Suriah Tunjuk Seorang Komandan HTS sebagai Menteri ...
DAMASKUS, SATUHARAPAN.COM-Penguasa baru Suriah telah menunjuk Murhaf Abu Qasra, seorang tokoh terkem...