Sejumlah Pejabat Asing Akan Hadiri Pelantikan Presiden Taiwan
TAIPEI, SATUHARAPAN.COM-Presiden terpilih Taiwan, Lai Ching-te, dilantik sebagai presiden baru Taiwan pada hari Senin (20/5). Sejumlah pejabat negara akan menghadiri pelantikan itu, meskipun ada malasah hubungan diplomatiok, terkait klaim China bahwa Taiwan adalah bagian dari negara itu.
Berikut adalah daftar beberapa pemimpin dan pejabat asing yang menghadiri upacara tersebut.
Amerika Serikat: mantan penasihat ekonomi Gedung Putih, Brian Deese, pernah menjadi pejabat Departemen Luar Negeri Richard Armitage, pakar Brookings Institution Taiwan Richard Bush dan Laura Rosenberger, yang menjalankan organisasi nirlaba yang mengelola hubungan tidak resmi AS-Taiwan.
Jepang: Yohei Sasakawa, ketua organisasi filantropi Nippon Foundation.
Uni Eropa: Rasa Jukneviciene, wakil ketua Subkomite Keamanan dan Pertahanan Parlemen Eropa.
Inggris: Lord Faulkner, utusan perdagangan Inggris untuk Taiwan.
Jerman: Klaus-Peter Willsch, ketua Kelompok Persahabatan Parlemen Jerman-Taiwan.
Korea Selatan: Anggota Partai Kekuatan Rakyat yang berkuasa, Cho Kyoung-tae, yang mewakili Korea Selatan dalam hubungan persahabatan parlemen dengan Taiwan.
Vatikan: Uskup Agung Charles John Brown, duta besar Vatikan untuk Filipina.
Singapura: Mantan Ketua Parlemen Singapura, Abdullah Tarmugi.
Kanada: Ketua Kelompok Persahabatan Parlemen Taiwan-Kanada Judy Sgro.
Australia: Raff Ciccone, ketua Komite Legislasi Luar Negeri, Pertahanan dan Perdagangan Senat Australia, dan wakil ketua David Fawcett.
Paraguay: Presiden Santiago Pena.
Eswatini: Raja Mswati III.
Guatemala: Menteri Luar Negeri Carlos Ramiro Martinez.
Belize: Perdana Menteri John Briceno.
Palau: Presiden Surangel Whipps.
Tuvalu: Perdana Menteri Feleti Teo.
Pulau Marshall: Presiden Hilda Heine.
Saint Vincent dan Grenadines: Perdana Menteri Ralph Gonsalves.
Para duta besar de facto di Taipei dari negara-negara yang tidak memiliki hubungan diplomatik formal dengan Taiwan juga akan hadir. (Reuters)
Editor : Sabar Subekti
Korban Pelecehan Desak Vatikan Globalkan Kebijakan Tanpa Tol...
ROMA, SATUHARAPAN.COM-Korban pelecehan seksual oleh pastor Katolik mendesak Vatikan pada hari Senin ...