Singapura, Kasus Baru Harian COVID-19: 3.577
Kasus baru harian itu merupakan yang tertinggi sejak awal pandemi. Singapura memvaksin 80% penduduknya.
SINGAPURA, SATUHARAPAN.COM-Kementerian Kesehatan Singapura melaporkan 3.577 kasus baru COVID-19 pada hari Rabu (6/10). Ini jumlah kasus tertinggi harian sejak awal pandemi.
Sementara itu dilaporkan juga bahwa tiga kematian baru akibat penyakit tersebut.
Lonjakan infeksi baru-baru ini setelah pelonggaran beberapa pembatasan telah mendorong Singapura untuk menghentikan pembukaan kembali berbagai kegiatan lebih lanjut.
Hal itu juga mendorong untuk memperketat pembatasan dari pekan lalu yang membatasi pertemuan sosial untuk dua orang dan membuat orang bekerja dari rumah.
Sejauh ini dilaporkan bahwa lebih dari 80 persen dari sekitar 5,5 juta populasi Singapura telah divaksinasi terhadap virus tersebut. (Reuters)
Editor : Sabar Subekti
Albania akan Blokir TikTok Setahun
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Pemerintah Albania menyatakan akan memblokir media sosial TikTok selama s...