Striker Villareal Gembira Tak Kebobolan Hadapi Liverpool
VILLAREAL, SATUHARAPAN.COM – Penyerang klub Villareal (Spanyol) Adrian Lopez merasa gembira dengan kemenangan yang diraih timnya atas Liverpool, namun dia lebih senang timnya tidak kebobolan saat menghadapi wakil Inggris tersebut di Semi Final I Liga Europa.
“Kami lebih mementingkan untuk tidak kebobolan dan mencoba untuk menang. Tim (Villareal, red) harus mengambil keuntungan dari berlaga di rumah (stadion Villareal, red),” kata Adrian Lopez setelah Villareal mengalahkan Liverpool dengan skor 1-0, hari Jumat (29/4) dini hari WIB di Stadion El Madrigal, Villareal, Spanyol, seperti diberitakan situs olahraga L’Equipe hari Jumat (29/4).
Lopez memprediksi laga semi final II Liga Europa di kandang Liverpool, pekan depan akan menjadi laga yang sangat sulit.
“Liverpool adalah tim yang sangat baik, mereka sangat kuat bila bermain di hadapan pendukungnya, kami selalu berharap memiliki kegembiraan saat berlaga di kandang lawan, itu adalah keceriaan yang sejati bagi kami,” kata Lopez.
Lopez mengakui saat menghadapi Liverpool sangat menguras tenaga dan fisik, karena dia menilai penguasaan bola yang dicapai kedua tim berimbang.
Liverpool masih memiliki peluang lolos ke Final Liga Europa, andai di semi final kedua di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris hari Jumat (6/5) dinihari WIB, mampu mengalahkan Villareal dengan dua gol tanpa balas.
Saat menjamu Liverpool, Villareal beberapa peluang menghasilkan gol namun belum berhasil menghasilkan keunggulan, seperti yang terjadi di menit ke-42 ketika gelandang Villareal, Roberto Soldado mendapat bola di tepi kotak penalti Liverpool, Soldado berusaha mengarahkan bola ke gawang Liverpool namun arah si kulit bundar masih menyamping dari gawang tim tamu.
Pada awal babak kedua Villarreal langsung menekan dan mendapat sebuah sepak pojok. Bola tendangan pojok yang dieksekusi Denis Suarez tepat mengarah ke gelandang Villareal lainnya, Cedric Bakambu yang tak terkawal, namun bola tidak tepat ke bidang sasaran.
Memasuki menit ke-65, Liverpool gantian mendapat peluang lewat Roberto Firmino, penyerang Liverpool asal Brasil tersebut menggiring bola dan lolos dari jebakan offside pemain tuan rumah, namun si kulit bundar menghantam gawang dan gagal menjadi gol. Memasuki injury time menit akhir, Villarreal mencetak gol lewat Adrian Lopez, dia mencetak gol setelah mendapat umpan dari Denis Suarez.
Hasil Semi Final Liga Europa lainnya: Shakhtar Donetsk (Ukraina) vs Sevilla (Spanyol) 2-2. (lequipe.fr).
Editor : Bayu Probo
Bebras PENABUR Challenge : Asah Kemampuan Computational Thin...
Jakarta, satuharapan.com, Dunia yang berkembang begitu cepat memiliki tantangan baru bagi generasi m...