Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 01:06 WIB | Sabtu, 05 Juli 2014

Tank Panzer Jerman Gilas Prancis 0-1

Tank Panzer Jerman Gilas Prancis 0-1
Mathieu Debuchy (kiri, Prancis) mengawal ketat Mesut Ozil (Jerman). (Foto-foto: fifa.com).
Tank Panzer Jerman Gilas Prancis 0-1
Pendukung Prancis dari tribun penonton.
Tank Panzer Jerman Gilas Prancis 0-1
Pendukung Jerman dari tribun penonton.
Tank Panzer Jerman Gilas Prancis 0-1
Pendukung Jerman dari tribun penonton.

RIO DE JANEIRO, SATUHARAPAN.COM – Jerman mengalahkan Prancis dengan skor 0-1 pada perempat final Piala Dunia 2014 yang berlangsung Jumat (4/7) malam WIB, di Stadion Maracana, Rio De Janeiro Brasil.

Kemenangan Jerman atas Prancis diciptakan oleh Matt Hummels lewat sundulan yang sempat menyentuh mistar gawang.

Prancis menguasai bola di awal pertandingan dimana gelandang Matthieu Valbuena memainkan kombinasi bola cepat bersama dengan rekannya, Pogba, Sakho dan Matuidi, dan beberapa kali bola sodoran ke Benzema berhasil tetapi penyerang Real Madrid keturunan Aljazair ini gagal mengoptimalkan peluang menjadi gol, karena bola hasil tembakan Benzema jauh di atas gawang Jerman yang dikawal Manuel Neuer.

Jerman tampil dengan beban “penyakit flu” yang mereka derita beberapa pemainnya menjelang menghadapi negeri Menara Eiffel, akan tetapi mereka menguasai jalannya bola saat kedudukan masih tanpa gol.

Jerman sudah mampu mengungguli Prancis menit ke-13, gol bermula dari tendangan bebas yang dieksekusi Toni Kroos, ternyata Patrice Evra dan Mamadou Sakho luput mengawasi Matt Hummels, gelandang tim Panzer yang  sehari-hari membela Borussia Dortmund ini menanduk bola hingga masuk melewati kiper Prancis, Hugo Lloris.

Jerman nyaris menggandakan keunggulan berawal dari serangan balik menit ke-24, bola umpan kerja sama Sami Khedira dan Mesut Ozil berujung kepada mengalirnya bola ke Miroslav Klose, penyerang Lazio ini dijatuhkan di kotak penalti namun wasit yang memimpin pertandingan, Nestor Pitana membiarkan dan menganggap tidak pelanggaran.

Negeri Menara Eiffel memiliki kesempatan membalas menit ke-33, akan tetapi kesempatan yang hadir lewat tendangan Mathieu Valbuena masih dapat ditepis Neuer, bola tidak dapat dikuasai Neuer dan mampir ke kaki Benzema, tendangan penyerang Real Madrid ini pun gagal karena dihadang Hummels.

Benzema kembali mendapat peluang untuk menyemakan kedudukan. Namun tendangan kaki kanan pemain 26 tahun itu mengarah tepat ke pelukan Neuer. Babak pertama diakhiri dengan keunggulan Jerman pada skor 0-1.

Matuidi mengawali serangan dan peluang Prancis menit ke-58, bola hampir tiba ke kaki Griezmann, akan tetapi sesaat sebelum Griezmann melepaskan bola di dalam kotak penalti si kulit bundar dihalau jauh oleh Schweinsteiger.

Valbuena pada menit ke-61 juga menciptakan peluang di lapangan tengah, kali ini prosesnya hampir sama tetapi bola yang mengarah ke Griezmann lagi-lagi diblok Schweinsteiger.

Hummels menggagalkan peluang Prancis menit ke-76 saat Benzema mendapat sodoran dari Valbuena, dan menggiring masuk hingga mendekati kotak penalti Jerman akan tetapi hadangan Hummels yang membuang bola, hanya menghasilkan tendangan pojok bagi Prancis.

Menit ke-82 Jerman nyaris menggandakan keunggulan, bola kerja sama Muller sampai ke kaki Ozil, gelandang Arsenal ini mengirimkan bola silang ke Andreas Schurrle yang tanpa berpikir panjang mengarahkan ke gawang Prancis. Beruntung Prancis tertolong kegemilangan penjaga gawang mereka, Hugo Lloris.

Prancis yang wajib mengejar ketertinggalan satu gol malah nyaris kecolongan menit ke-88, Andreas Schurrle lagi-lagi menjadi ancaman setelah mendapat bola dari Schweinsteiger tetapi bola masih dihalau Valbuena yang jauh turun ke lini pertahanan. Sayang sekali Jerman gagal menambah gol, karena hingga wasit meniup peluit tanda usainya pertandingan empat menit kemudian, Jerman unggul 0-1 atas Prancis dan memastikan satu tempat di semi final.

SUSUNAN PEMAIN:

Prancis: Hugo Lloris,  Mamadou Sakho, Mathieu Debuchy, Patrice Evra, Raphael Varane, Yohan Cabaye,  Blaise Matuidi, Paul Pogba, Antoine Griezmann, Karim Benzema, Mathieu Valbuena.

Jerman: Manuel Neuer, Philipp Lahm, Mats Hummels, Jerome Boateng, Benedikt Hoewedes, Toni Kroos, Bastian Schweinsteiger, Sami Khedira, Thomas Mueller, Mesut Oezil, Miroslav Klose. (fifa.com/sporsmole.co.uk/livescore.com).   

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home