Loading...
SAINS
Penulis: Sabar Subekti 13:50 WIB | Senin, 17 Januari 2022

Terdeteksi Letusan Besar Lain dari Gunung di Tonga

Cuplikan gambar satelit Himawari-8 Jepang dan dirilis oleh Institut Nasional Informasi dan Komunikasi (Jepang) pada 15 Januari 2022 menunjukkan letusan gunung berapi yang memicu tsunami di Tonga. Letusannya begitu kuat sehingga terdengar seperti suara guntur yang keras di Fiji lebih dari 800 kilometer jauhnya. (Foto: via AFP)

TONGA, SATUHARAPAN.COM-“Letusan besar” lainnya telah terdeteksi di gunung berapi Tonga, kata stasiun pemantau yang berbasis di Darwin, hari Senin (17/1). Ini letusan kedua setelah, dua hari lalu letusan besar memicu gelombang tsunami di sekitar Pasifik.

Letusan terbaru terdeteksi pada 22:10 GMT hari Minggu, menurut peringatan oleh Darwin Volcanic Ash Advisory Centre.

Pusat Peringatan Tsunami Pasifik juga mengatakan telah mendeteksi gelombang besar di daerah itu: “Ini mungkin dari ledakan lain gunung berapi Tonga. Tidak ada gempa bumi yang diketahui dengan ukuran signifikan untuk menghasilkan gelombang ini.” (AP)

Editor : Sabar Subekti


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home