Loading...
MEDIA
Penulis: Sabar Subekti 10:49 WIB | Sabtu, 01 Oktober 2022

Terkait Peretasan, Polisi Sarankan “Narasi TV” Membuat Laporan Polisi

Polri: tidak ada anggota kepolisian yang terlibat peretasan “Narasi TV”.
Kadiv Humas Polri, Irjen. Pol. Dedi Prasetyo. (Foto: dok. Ist)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM-Polisi mengatakan tidak ada anggota kepolisian yang terlibat peretasan akun digital milik sejumlah awak redaksi Narasi. Hal itu dikatakan Kadiv Humas Polri, Irjen. Pol. Dedi Prasetyo.

Sebelumnya dugaan peretasan tersebut diungkapkan oleh Direktur Amnesty International Indonesia, Usman Hamid. "Kalau dugaan (anggota Polri terlibat peretasan) tidak ada," kata  Kadiv Humas Polri, Kamis (29/9).

Ia mengatakan Polri telah memperoleh informasi mengenai kasus peretasan yang dialami puluhan awak media Narasi.

Bahkan, Kadiv Humas mengaku telah berkoordinasi dengan Dewan Pers mengenai kasus peretasan itu dan meminta para korban untuk membuat laporan polisi ke Polda Metro Jaya.

"Sudah saya koordinasikan dengan Dewan Pers untuk dapat melaporkan ke Polda terkait peretasan tersebut," katanya.

Editor : Sabar Subekti


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home