Udinese Sukses Rontokkan Milan
MILAN,SATUHARAPAN.COM – Udinese sukses mencoreng kiprah Clarence Seedorf sebagai pelatih baru AC Milan, dalam perempat final Piala Italia yang berlangsung Kamis (23/1) dinihari WIB, di Stadion San Siro, Milan.
Udinese menyingkirkan AC Milan dengan skor 2-1, satu hal yang membuat Seedorf bangga yakni AC Milan berhasil unggul saat pertandingan baru berjalan di menit ketujuh lewat Mario Balotelli.
Gol terjadi lewat sebuah skema serangan balik, yang diawali salah satu pergerakan gelandang AC Milan, Valter Birsa yang mengirim bola dari sisi kanan ke dalam kotak penalti, bola langsung mampir ke arah Mario Balotelli yang tanpa kesulitan menceploskan bola ke dalam gawang.
Udinese mencoba membalas, akan tetapi peluang lewat gelandang Udinese, Fernandes masih dapat ditahan salah satu pemain bertahan Milan, Christian Zapata.
Udinese berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1, setelah penyerang tunggal, Muriel sukses mengeksekusi tendangan penalti. Tendangan penalti diberikan wasit karena gelandang Udinese, Widmer terkena pelanggaran oleh bek AC Milan, Emmanuelson.
Udinese meraih gol kemenangan pada menit ke-78, setelah Nico Lopez berhasil menaklukkan penjaga gawang Christian Abbiati di bawah mistar AC Milan.
Hingga akhir pertandingan kedudukan bertahan 2-1 untuk Udinese bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.
Dengan hasil ini, Udinese berhak lolos ke semifinal untuk menghadapi pemenang dari pertandingan perempat final lainnya yakni antara Fiorentina dan Siena, yang baru akan bertanding Jumat (24/1) dinihari WIB.
Pada perempat final yang berlangsung kemarin, Roma mengalahkan Juventus 1-0 sehingga Roma berhak melangkah ke semifinal.
Susunan Pemain:
Milan: Abbiati; De Sciglio, Zapata (Mexes 36), Rami, Emanuelson (Abate 86); De Jong, Nocerino (Honda 81); Birsa, Kaka, Robinho; Balotelli
Udinese: Brkic; Danilo, Heurtaux, Domizzi; Gabriel Silva, Widmer, Allan, Badu, Lazzari (Pinzi 93); Bruno Fernandes (Pereyra 68); Muriel (Nico Lopez 74) (sportsmole.co.uk/acmilan.com).
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
Ibu Kota India Tercekik Akibat Tingkat Polusi Udara 50 Kali ...
NEW DELHI, SATUHARAPAN.COM-Pihak berwenang di ibu kota India menutup sekolah, menghentikan pembangun...