UEA Beri Visa 10 Tahun Bagi Profesional - Mahasiswa IPK 3,8
DUBAI, SATUHARAPAN.COM - Otoritas Uni Emirat Arab, Minggu (15/11), menyetujui untuk memberikan visa "emas" yang memungkinkan profesional tertentu, pemegang gelar khusus dan lainnya, untuk tinggal selama 10 tahun.
Reuters melaporkan, visa tersebut akan diberikan bagi semua pemegang gelar doktor, dokter medis dan juga komputer, elektronik, pemrograman, insinyur listrik dan bioteknologi.
Selain itu, pihak yang berhak memperoleh visa tersebut adalah mereka yang memiliki gelar khusus dalam kecerdasan buatan (artificial intelligence), big data dan epidemiologi.
Siswa sekolah menengah yang tinggal di UEA dan mendapat peringkat teratas di negara tersebut, serta mahasiswa dengan IPK minimal 3,8 juga dapat memperoleh visa ini.
AS Laporkan Kasus Flu Burung Parah Pertama pada Manusia
NEW YORK, SATUHARAPAN.COM-Seorang pria di Louisiana, Amerika Serikat, menderita penyakit parah perta...