Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 20:21 WIB | Kamis, 06 Maret 2014

Universitas Indonesia Gelar Kejuaraan Karate

Gedung Balairung Universitas Indonesia yag terletak di sebelah danau UI. (Foto: Prasasta Widiadi)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Olahraga Karate Universitas Indonesia (UI) menggelar kejuaraan karate Universitas Indonesia Open Karate Championship 2014 (UIOKC 2014)  di Balairung Universitas Indonesia, Depok, pada Kamis (20/2) hingga Sabtu (23/2).

Namigeri Utami, salah satu panitia pendaftaran UIOKC 2014 memberikan keterangan mengenai kejuaraan itu melalui surat elektronik kepada satuharapan.com pada Kamis (6/3).

“UIOKC 2014 merupakan kejuaraan karate terbuka pertama yang diselenggarakan UKM Karate UI, yang diharapkan dapat terus berlanjut di tahun-tahun selanjutnya,” kata Namigeri Utami.

Kegiatan itu diselenggarakan sebagai ajang untuk mengadakan evaluasi dan menguji prestasi atlet-atlet potensial daerah dan perguruan karate se-Indonesia secara optimal, menciptakan jenjang kompetisi yang terpadu, meningkatkan motivasi atlet-atlet karate di Indonesia.

“Juga menumbuhkan tingkat sportivitas dan persahabatan para karateka di Indonesia,” ia menambahkan.

Kejuaraan yang mempertandingkan 62 nomor kelas yang terdiri atas 54 kelas perorangan dan delapan kelas beregu mengambil tema “Solidarity in Good Sportsmanship”, artinya melalui tema ini diharapkan dapat meningkatkan persatuan dan kesatuan sesama karateka dan meningkatkan prestasi dengan tidak lupa menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas.

Di kampus UI, seperti dijelaskan Namigeri, kegiatan UKM Karate UI menggelar agenda latihan rutin setiap dua kali dalam sepekan. “Selasa-Jumat pukul 4 sore di sekitar Balairung UI atau di Pusgiwa UI (Pusat Kegiatan Mahasiswa),” katanya.

UKM Karate UI merupakan wadah bagi mahasiswa dan mahasiswi UI yang memiliki minat pada cabang olahraga karate, sehingga UKM Karate berniat mengadakan Universitas Indonesia Open Karate Championship 2014 (UIOKC 2014). 

Pelaksanaannya bekerja sama dengan Pengurus Besar Federasi Olahraga Karate-do Indonesia (Forki).

“Kami mendapatkan surat rekomendasi dalam pelaksanaan kejuaraan ini dan kami akan meminta bantuan PB Forki pusat dalam pengadaan wasit pertandingan,” Namigeri menambahkan.

Walau bekerja sama dengan PB Forki, Namigeri Utami mengatakan panitia tidak akan merekomendasikan atlet yang menjadi juara untuk nantinya dimasukkan dalam Pelatnas Forki untuk ASEAN Games dan SEA Games.

“Kami hanya memberikan sertifikat juara. Kalaupun nanti ada atlet yang direkrut oleh Forki, itu di luar keputusan atau rekomendasi panitia,” ia menjelaskan.  

Sejumlah atlet yang tergabung dalam UKM Karate UI telah menghasilkan beberapa prestasi antara lain pada kelas kumite, antara lain Bianca P Talamati yang meraih gelar Juara II dalam Kejuaraan Nasional Mahasiswa Bakrie Cup pada 2012, Vanny Revita meraih gelar Juara II dalam Kejuaraan IPB Cup III se-Jawa Bali pada 2011, Widya Nurmalasari menjadi Juara II Kejuaraan IPB Cup III se-Jawa Bali pada 2011, Orisa Shinta Juara II dalam Kejuaraan Nasional Karate Open UIN Cup VI pada 2012,  Shita Azalia meraih gelar Juara III, dan Jeffry Vower  menjadi Juara III  dalam kejuaraan yang sama.

Kumite merupakan salah satu jenis dalam pertandingan karate. Kumite masih dibagi lagi berdasar berat badan, dan kumite tanpa pembagian berat badan (untuk putra).

Sementara dalam nomor kata, Rizka Efri Maya meraih medali perunggu pada kategori perorangan Senior Putri dalam Kejuaraan Nasional Karate Terbuka Unas Cup VI tahun 2012.

Atlet lain yang berprestasi dari UKM Karate UI adalah Sandy Wirawan. Dia meraih prestasi yang cukup banyak antara lain juara pertama pada POP (Pekan Olahraga Pelajar) SMA Nasional 2006,  dan prestasi tersebut dia ulangi lagi pada tahun berikutnya di ajang yang sama.

Pada nomor kata perorangan Sandy Wirawan meraih gelar Juara 1 Kata Perorangan (dalam kejuaraan Silent Knight Cup 2010, Malaysia, Kejurnas UIN Cup 3 pada 2006, Kejurnas Sunan Kalijaga Cup 5 pada 2006), Juara 2 Kata Perorangan (SMA Cup 2011, Malaysia), dan peringkat kelima kata perorangan pada Pra Pekan Olahraga Nasional ke-17 pada 2007. Pada pertandingan kata yang diperagakan adalah keindahan gerak dari jurus, baik untuk putra maupun putri.

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home