Loading...
INDONESIA
Penulis: Febriana Dyah Hardiyanti 19:49 WIB | Sabtu, 11 Februari 2017

Usai Sertijab Ahok-Djarot Hadiri Pesta Rakyat Bareng Istri

Ahok-Djarot di Pesta Rakyat di Kemayoran, Jakarta (Foto: Febriana Dyah Hardiyanti)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Tiba pukul 17.30 WIB di Jakarta International Expo (Jiexpo), Jakarta Utara, pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat, langsung menaiki panggung Pesta Rakyat yang telah dibanjiri pendukungnya. Ahok dan Djarot tampak hadir bersama-sama dengan istri.

Ahok-Djarot langsung memimpin flashmob dan flashdut. Lagu flashmob diaransemen dari lagu Hip-Hip Hura, sedangkan lagu falshdut aransemen dari lagu kopi dangdut.

Dalam kesempatan ini, Djarot berterima kasih kepada seluruh pendukung.

"Izinkan kami menyampaikan terima kasih atas segala daya dan upaya dalam rangka memenagkan pasangan Ahok-Djarot," ujar Djarot, hari Sabtu (11/2).

Ia meminta semua untuk tidak lupa pergi ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada tanggal 15 Februari mendatang.

"Pastikan semua datang ke TPS ya tanggal 15 Februari. Coblos Ahok-Djarot, kita harus satu putaran," katanya.

Panitia juga mengingatkan kepada para pendukung untuk ikut memantau jalannya hari pemilihan.

"Jangan mau dicurangi, apalagi ditakut-takuti. Kawal Pilkada dengan mengunduh aplikasi Kawal Pilkada," ujarnya.

Sebelumnya, Ahok dan Djarot pada pukul 15.30 -16.00 WIB serah terima jabatan (Sertijab) di Balai Kota DKI dengan PLT Gubernur DKI Jakarta. Mulai hari ini, keduanya dinyatakan aktif kembali sebagai gubernur dan wakil gubernur DKI

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home