Wakil Wali Kota di Turki Kritis Ditembak Orang Tak Dikenal

ISTANBUL, SATUHARAPAN - Wakil Wali Kota Istanbul di wilayah Sisli sedang dalam kondisi kristis setelah ditembak di daerah kepala oleh penembak tak dikenal pada hari Senin (18/7).
Menurut laporan salah satu stasiun TV Turki NTV, pelaku telah menembaki kantor Cemil Candas, politisi Yahudi di daerah Sisli, sebelum akhirnya salah satu peluru mengenai kepalanya.
Masih belum jelas apakah insiden ini berhubungan dengan kudeta gagal yang menewaskan lebih dari 200 orang.
Ketegangan masih menyelimuti Turki, meski pemerintah mengatakan situasi sudah terkendali.
Partai oposisi Turki CHP berkuasa di wilayah makmur di daerah Sisli. Beserta partai oposisi lainya CHP juga mengutuk kudeta yang terjadi hari Minggu (17/7) lalu. (alarabiya/kav)
Editor : Diah Anggraeni Retnaningrum

Gempa Magnitudo 6.0 Guncang Wanokaka, NTT
KUPANG, SATUHARAPAN.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat sejumlah dae...