WHO: COVID-19 akan Tetap Ada, Negara Harus Hadapi
LONDON, SATUHARAPAN.COM - Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus pada Rabu mengatakan bahwa virus penyebab COVID-19 akan tetap ada.
Meski demikian, Tedros mengatakan bahwa negara-negara di dunia kini sudah mulai bertransisi keluar dari status darurat pandemi COVID-19.
Dia menambahkan bahwa WHO pada pekan depan akan mempublikasikan panduan untuk negara-negara tentang strategi transisi mengatasi pandemi dari status darurat menjadi manajemen jangka panjang menghadapi COVID-19.
"Kami tetap berharap pada tahun ini kami bisa mengakhiri status COVID-19 sebagai darurat kesehatan masyarakat yang menjadi perhatian internasional," ujar Tedros.
"Namun, virus ini akan tetap tinggal di sini dan semua negara harus belajar untuk menghadapi virus ini selain penyakit-penyakit menular lainnya," kata dia menambahkan. (Reuters)
India Rayakan Diwali, Menyalakan Lampu Tanah Liat Yang Jumla...
LUCKNOW-INDIA, SATUHARAPAN.COM-Jutaan warga India mulai merayakan festival lampu Hindu tahunan, Diwa...