Loading...
INDONESIA
Penulis: Martahan Lumban Gaol 15:40 WIB | Selasa, 27 Januari 2015

100 Hari Jokowi-JK, Menteri Tak Bisa Cerminkan Presiden

Politisi PDI Perjuangan, Pramono Anung. (Foto: dok. satuharapan/Elvis Sendouw)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Jelang 100 hari Pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla yang jatuh pada Rabu (28/1), politisi PDI Perjuangan Pramono Anung menilai jajaran menteri dalam Kabinet Kerja belum bisa menunjukan apa yang menjadi karakter presiden.

“Sebetulnya Pemerintahan Jokowi tidak menganut tradisi 100 hari, tapi yang paling penting masyarakat berharap dapat melihat performa yang baik dengan menunjukan apa yang menjadi karakter Presiden Jokowi itu sendiri,” kata Pramono saat ditemui di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (27/1).

Menurut dia, sejauh ini Presiden Jokowi telah bekerja luar bisa, dengan pergi blusukan ke berbagai wilayah di Tanah Air. Namun, ia menyayangkan kinerja para menteri, sebab sebenarnya rakyat Indonesia menanti aksi jajaran menteri

“Harusnya, para menteri mampu menjabarkan apa yang menjadi keinginan Presiden Jokowi,” ujar Pramono.

“Kalaupun ada, saya lihat hasilnya belum terlalu maksimal,” politisi PDI Perjuangan itu menambahkan.

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home