70 Desa di Kotawaringin Timur Butuh Penerangan
SAMPIT, SATUHARAPAN.COM – Sedikitnya 70 desa dan kelurahan di kabupaten itu belum mendapat penerangan listrik dari Perusahaan Listrik Negara (PLN).
"Ke-70 desa yang belum dialiri listrik tersebut tersebar di 17 kecamatan yang ada di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)," kata Wakil Ketua DPRD Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah kepada wartawan di Sampit, Kalimantan Tengah, Sabtu (4/4).
Parimus merinci dari 70 desa/kelurahan tersebut ada sebanyak 15.664 rumah tangga yang belum dialiri listrik. Dan 2.974 rumah tangga di antaranya menggunakan penerangan dari panel tenaga surya di rumah-rumah mereka.
Parimus belum mengetahui penyebab warga di 70 desa/kelurahan tersebut belum mendapatkan penerangan listrik.
“Hal ini sebetulnya sudah kami sampaikan dan beberapa kali diusulkan ke pemerintah daerah, namun hingga saat ini realisasinya belum merata atau hanya sebagian rumah masyarakat yang teraliri listrik," kata Parimus.
Ia berharap pemerintah daerah dapat segera memberikan penerangan listrik terhadap rumah tangga yang belum mendapatkan penerangan tersebut.
"Masalah ini kami harap diselesaikan secara bertahap mengingat masih banyaknya rumah tangga yang belum mendapatkan penerangan listrik," Parimus menjelaskan.
Sementara itu, Kepala Bidang Migas, Listrik dan Energi, Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Kabupaten Kotim Dedi Jauhari mengatakan bahwa Pemkab Kotawaringin tahun ini akan membagikan sedikitnya 200 unit panel tenaga surya secara gratis.
Pembagian panel tenaga surya kepada warga pada 2015 jumlahnya lebih sedikit dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai 382 unit. (Ant).
Editor : Eben Ezer Siadari
Rusia Jatuhkan Hukuman Penjara kepada Pengacara Alexei Naval...
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM-Rusia pada hari Jumat (17/1) menjatuhkan hukuman penjara beberapa tahun kepa...