Loading...
DUNIA
Penulis: Yan Chrisna Dwi Atmaja 18:47 WIB | Minggu, 05 April 2015

Al Azhar Kairo Kecam Pembantaian di Kenya

Para personel Pasukan Pertahanan Kenya (Kenya Defence Forces) memeriksa warga di depan gerbang masuk Moi University, Garissa, 3 April 2015. Menteri dalam negeri Kenya berjanji bahwa negaranya tidak akan tunduk pada ancaman teroris, sehari setelah tragedi pembantaian terhadap 147 mahasiswa oleh militan Shebab Somalia. (Foto: AFP)

KAIRO, SATUHARAPAN.COM - Badan Muslim Sunni terkemuka Al Azhar yang berbasis di Kairo pada Sabtu (4/4) mengecam aksi pembantaian 150 orang di Garissa University, Kenya, oleh ekstremis Shebab Somalia.

Empat militan dari kelompok yang terkait dengan Al Qaeda membunuh 148 orang, 142 di antaranya mahasiswa dan melukai sedikitnya 79 orang di universitas tersebut setelah aksi pengepungan selama sehari pada Kamis (2/4).

“Al Azhar mengecam aksi teror yang dilakukan oleh kelompok teroris Shebab Somalia di Garissa University Kenya yang menewaskan sekitar 150 korban, dan melukai puluhan mahasiswa tak berdosa,” menurut Al Azhar dalam sebuah pernyataan di laman Facebook mereka.

Serangan tersebut, yang paling mematikan di Kenya sejak pengeboman kedutaan AS pada 1998 di Nairobi, memicu kemarahan internasional, dengan Paus Fransiskus mengecam aksi pembantaian itu sebagai aksi “kebrutalan yang tidak masuk akal.” (AFP)

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home