Ali Fauzi: Selama Rekrutmen Masih Berjalan Ancaman Bom Ada
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Pengamat terorisme sekaligus mantan narapidana terorisme, Ali Fauzi Manzi, menilai selama masih ada regenerasi dan rekrutmen calon teroris ancaman bom di Indonesia itu masih ada bom.
“Selama proses regenerasi itu berjalan dan rekrutmen calon teroris berjalan, bom itu ada dan masih ada peluang,” kata Ali dalam acara bertajuk Penguatan Perspektif Korban Dalam Peliputan Isu Terorisme Bagi Insan Media, di Hotel Ibis, Jakarta Pusat, Rabu (25/5) malam.
Ali mengatakan dalam diskusi tersebut mengaku bahwa sekarang masih ada regenerasi dan rekrutmen colon teroris yang sedang berjalan.
“Pasti masih ada, pertanyaan itu, tahu tidak proses itu sekarang masih berjalan kira-kira ada gak, rekuitmen baru? masih iya, kalau masih tentu peluang untuk adanya bom itu masih ada jadi ini tugas kita bersama bukan tugas saya, terutama tugas media, media saya pikir garda terdepan dalam membentuk pemikiran-pemikiran ekstrim radikalisme,” kata dia.
“Dengan perspektif kita perspektif bangsa Indonesia yang beragam ada pola ini, seperti adan bom yang meledak, kebanyak orang bilang pengalihan isu, ini operasi intelijen bukan, hamder persen, bila ada bom, bila ada penembakan merekalah pelakuknya, para terorisme,” dia menambahkan.
Dengan demikian, kata Ali yang menjadi menarik 7 tahun terkahir ini mereka (teroris) berubah dengan kelompok baru militan Islamic State Iraq and Syria (ISIS).
“Cuma yang menjadi menarik dalam 7 tahun terakhir ini adalah kelompok ISIS, sementara untuk kelompok Jemaah Islamiyah (JI) sekarang sedang tawajjuh,” kata dia.
Editor : Bayu Probo
Populasi China Turun untuk Tahun Ketiga Berturut-turut
BEIJING, SATUHARAPAN.COM-Populasi China turun untuk tahun ketiga berturut-turut pada tahun 2024, den...