LAYANAN PUBLIK
Penulis: Francisca Christy Rosana
10:15 WIB | Jumat, 22 Mei 2015
Anak SD Datangi Kantor Ahok Gelar Aksi Demo
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Puluhan siswa sekolah dasar (SD) yang tinggal di bantaran Kali Ciliwung, Jumat (22/5) pagi mendatangi Kantor Gubernur DKI Jakarta untuk menggelar aksi unjuk rasa. Puluhan anak datang bersama orangtuanya menuntut pembatalan pembebasan lahan di sekitar Kali Ciliwung yang akan dibangun jalan inspeksi, tepatnya di Jalan Kerapu, Ancol, Jakarta Utara.
Anak-anak SD ini datang memakai atribut seragam merah-putih lengkap, berdasi, dan bertopi. Saat ditanya mengapa tak berangkat sekolah, secara serentak anak-anak ini menjawab tengah libur karena ruang kelas mereka digunakan untuk ujian kelas 6.
Mereka berasal dari sekolah yang berbeda, yakni dari SDN Pinangsia 03 Pagi, SDN 04 Petang, dan SDN Ancol 03 Pagi.
Namun demikian, saat dikonfirmasi ulang mengapa harus berseragam sekolah, anak-anak tersebut tak menjawab dan hanya menggulirkan senyum. Begitu juga dengan orangtua yang mengajaknya ke lokasi. Mereka tak mau dimintai keterangan lebih lanjut tentang pemakaian atribut sekolah dalam unjuk rasa itu.
Puluhan anak yang mayoritas masih duduk di bangku kelas tiga dan empat ikut menyuarakan lantang menuntut Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama datang menemui demonstran.
"Kalau Pak Gubernur baik, tolong keluar temui kami. Kalau tidak mau berarti Bapak bukan gubernur yang baik," ujar orator di depan pagar Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.
Demo berlangsung kuranglebih 60 menit. Mereka berkumpul dari Monumen Nasional dan bergerak menuju Balai Kota sekitar pukul 07.30 WIB. Hingga saat ini, belum ada konfirmasi lebih lanjut dari Gubernur DKI yang akrab disapa Ahok. Ahok tiba di Balai Kota melewati pintu samping karena terhalang aksi unjuk rasa.
Sementara, perwakilan demonstran tengah bertemu dengan Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat di ruang rapat Wagub, di Lantai 2, Balai Kota.
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
BERITA TERKAIT
KABAR TERBARU
Korban Pelecehan Desak Vatikan Globalkan Kebijakan Tanpa Tol...
ROMA, SATUHARAPAN.COM-Korban pelecehan seksual oleh pastor Katolik mendesak Vatikan pada hari Senin ...