Loading...
DUNIA
Penulis: Reporter Satuharapan 19:43 WIB | Jumat, 29 April 2016

AS Bertekad Hancurkan Internet ISIS

Personel gabungan dari sejumlah badan keamanan AS memasuki sebuah kapal di Teluk San Diego bersamaan dengan helikopter yang bersiap menurunkan personel ke atas kapal saat latihan gabungan di San Diego, 27 April 2016. (Foto: AFP)
WASHINGTON, SATUHARAPAN.COM - Cyber Command(CYBERCOM) badan rahasia keamanan cyber militer Amerika Serikat (AS) berusaha menghancurkan koneksi Internet kelompok Islamic State (ISIS) dan membuat ekstremis tersebut terisolasi secara virtual, kata kepala Pentagon hari Kamis (28/4).
 
Menggambarkannya sebagai operasi tempur besar pertama komando tersebut, Menteri Pertahanan AS Ashton Carter mengatakan CYBERCOM memainkan peran penting dalam operasi militer pimpinan AS terhadap kelompok ISIS di Irak dan Suriah.
 
“Tujuannya yaitu mengacaukan komando dan kendali ISIL (ISIS), merusak kemampuannya untuk mengirimkan uang, membuyarkan kemampuannya untuk bertindak sewenang-wenang dan mengendalikan penduduk, mengacaukan kemampuannya untuk merekrut anggota dari luar,” kata Carter kepada anggota parlemen dalam rapat Komisi Angkatan Bersenjata Senat.
 
“Kami membombardir mereka dan kami akan memutus Internet mereka dan sebagainya.”
 
Penasihat militer utama Carter Jenderal Joe Dunford, yang merupakan Kepala Staf Gabungan, mengatakan bahwa tujuannya yaitu memutus jalur komunikasi ekstremis.
 
“Tujuan utama yang ingin coba kami capai adalah isolasi virtual. Dan itu sangat mendukung aksi fisik kami di darat, dan fokus utamanya yaitu operasi eksternal yang mungkin dilakukan ISIS,” kata Dunford. 
 
CYBERCOM bertugas melindungi militer Amerika dan jaringan sipil tertentu dari serangan di dunia maya. Tahun 2018, badan rahasia itu akan memiliki lebih dari 6.000 personel militer dan tenaga ahli sipil yang bekerja di 133 tim.
 
Satu tim terdiri sekitar 65 orang, saat ini berada di Timur Tengah melakukan operasi cyber terhadap jaringan ISIS. (AFP)

​


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home