Banjir Genangi Ratusan Rumah di Kabupaten Gorontalo Utara
GORONTALO, SATUHARAPAN.COM-Hujan dengan intensitas tinggi menyebabkan banjir yang menggenangi pemukiman warga di wilayah Kabupaten Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo. Bencana ini berlangsung sejak hari Selasa (23/3), menurut keterangan Raditya Jati dari Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB.
Peristiwa ini juga menyebabkan meluapnya anak Sungai Desa Didingga, sehingga genangan air di pemukiman warga semakin meninggi.
Menurut pantauan BPBD Kabupaten Gorontalo Utara, ketinggian muka air (TMA) dari genangan ini sekitar 110 cm. Daerah yang terdampak di Kabupaten Gorontalo Utara adalahKecamatan Biau, Desa Bualo, Desa Didingga, Desa Biau dan Desa Omuto.
Dilaporkan terdapat 323 keluarga atau 1.490 jiwa terkena dampak bencana banjir ini. Kerugian materil tercatat sekitar 315 unit rumah warga terendam, dan enam unit dapur rumah semi permanen mengalami kerusakan. Namun pada hari Rabu (24/3) genangan air terlihat mulai surut.
Editor : Sabar Subekti
WHO Menyesal AS Keluar dari Organisasinya
JENEWA, SATUHARAPAN.COM - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada Selasa (21/1) menyatakan penyesalann...