Batik Air Tergelincir di Bandara Adisutjipto, Penumpang Dievakuasi
SLEMAN, SATUHARAPAN.COM – Pesawat Batik Air jurusan Jakarta-Yogyakarta, hari ini (6/11) Jumat sore tergelincir di ujung timur Landasan Bandara Internasional Adisutjipto Yogyakarta.
"Tidak ada korban dalam kejadian ini, semua penumpang selamat. Hanya ada beberapa penumpang yang mengalami syok," kata Komandan Pangkalan Udara TNI AU Adisutjipto Yogyakarta Marsekal Pertama Imran Baidirus di lokasi kejadian.
Menurut dia, kejadian tersebut bermula sekitar pukul 15.02 WIB pesawat Batik Air dengan nomor penerbangan ID 6380 mendarat di Landasan Bandara Asdisutjipto Yogyakarta.
"Saat itu kondisi di landasan sedang hujan, setelah berhasil mendarat pesawat justru mengalami `over shoot` dan keluar dari landasan," katanya.
Ia mengatakan, semua penumpang berhasil dievakuasi dalam kondisi selamat.
"Baik awak pesawat maupun penumpang semuanya selamat," katanya.
Imran mengatakan, penyebab kejadian ini masih belum diketahui.
"Roda depan pesawat patah dan terperosok sekitar kedalaman satu meter," katanya.(Ant)
Korban Pelecehan Desak Vatikan Globalkan Kebijakan Tanpa Tol...
ROMA, SATUHARAPAN.COM-Korban pelecehan seksual oleh pastor Katolik mendesak Vatikan pada hari Senin ...