Loading...
SAINS
Penulis: Reporter Satuharapan 10:40 WIB | Jumat, 23 Agustus 2019

Beasiswa dan Penghargaan dari Alumni untuk Teknik Sipil UK Petra

Ilustrasi. Universitas Kristen Petra Surabaya. (Foto: Dok satuharapan.com/media.sindoraya.com)

SURABAYA, SATUHARAPAN.COM – Dua alumni Teknik Sipil Universitas Kristen (UK) Petra, Prof Ir Benjamin Lumantarna MEng PhD dan Ir Gideon Hadi Kusuma MEng, melalui CV Benjamin Gideon and Associates dan Everbest G & I Pty Ltd, memberikan beasiswa dan penghargaan untuk beberapa mahasiswa aktif Program Studi Teknik Sipil UK Petra.

Beasiswa dan penghargaan itu diberikan berbarengan dengan sarasehan orang tua mahasiswa baru Teknik Sipil angkatan 2019/2020 pada penggal akhir Juli 2019 di Auditorium UK Petra. “Ini merupakan kontribusi dari alumni Teknik Sipil yang telah berkiprah untuk para mahasiswa dan almamater,” ujar Dr Daniel Tjandra ST MEng, Ketua Program Studi Teknik Sipil UK Petra.

Beasiswa dari CV Benjamin Gideon and Associates itu diberikan kepada mahasiswa yang memiliki ekonomi terbatas dengan syarat memiliki indeks prestasi kumulatif (IPK) minimal 3.00 dan mengambil minimal 18 SKS pada kedua semester pada tahun berjalan. Beasiswa itu diberikan kepada empat orang mahasiswa dari masing-masing angkatan. Namun, kali ini hanya satu orang yang memenuhi syarat untuk menerima beasiswa ini.

Sedangkan untuk penghargaan terbagi menjadi dua jenis, Award I diperuntukkan bagi mahasiswa di masa studi tahun awal hingga tahun kedua yang meraih IPK tertinggi di masing-masing angkatan, sementara Award II diperuntukkan bagi mahasiswa di masa studi tahun ketiga yang meraih IPK tertinggi dan memiliki SKKK >200.

Beasiswa diberikan dalam bentuk USPP sebesar Rp10.000.000. Sementara itu, penghargaan diberikan dalam bentuk uang tunai, Award I sebesar Rp10.000.000, dan Award II sebesar Rp5.000.000. “Program Studi berharap kerja sama ini dapat terus berlanjut, dan alumni yang  lain dapat berkontribusi untuk almamater, juga para mahasiswa dapat terus berkompetisi untuk meraih yang terbaik,” kata Daniel. (petra.ac.id)

 


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home