Loading...
DUNIA
Penulis: Diah Anggraeni Retnaningrum 13:10 WIB | Selasa, 02 Juni 2015

Bom ISIS di Irak Tewaskan Puluhan Orang

Ilustrasi pasukan pendukung pemerintah Irak berusaha menguasai kembali daerah ISIS. (Foto: AP)

ANBAR, SATUHARAPAN.COM – Sebanyak  45 perwira polisi Irak tewas dalam sebuah serangan milisi kelompok yang menamakan diri Negara Islam (ISIS) di Provinsi Anbar, kata para pejabat keamanan.

Pembom bunuh diri menabrakkan tiga kendaraan berisi bahan peledak ke satu markas di daerah Tharthar, pada sebuah jalan yang menghubungkan kota Falluja dan Samarra.

Sejumlah pejabat tinggi menjadi korban kejadian tersebut, kata sebuah sumber pada Senin (1/6).

Anbar menjadi tempat perang sengit antara pasukan pendukung pemerintah dan milisi ISIS dalam beberapa minggu terakhir.

Kelompok sukarelawan yang sebagian besar anggota adalah milisi Syiah dukungan Iran melakukan operasi untuk menguasai kembali ib u kota provinsi, Ramadi, yang jatuh ke tangan ISIS bulan lalu.

Sebuah sumber keamanan di Komando Operasi Anbar mengatakan kepada BBC bahwa tiga kendaraan baja berisi bahan peledak yang dikuasai ISIS digunakan pada serangan Senin (1/6) terhadap markas Batalion Ketiga dari Brigade ke-21 Polisi Federal Irak.

Bom tersebut menyebabkan ledakan besar pada sebuah gudang amunisi di dalam markas, lapor TV Al-Sharqiyah yang bermarkas di London. (bbc.com)

Editor : Eben Ezer Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home