Loading...
DUNIA
Penulis: Reporter Satuharapan 14:59 WIB | Jumat, 13 November 2015

Bom Mematikan Meledak di Thailand Selatan

Lebih dari 6.500 orang telah tewas dalam kekerasan sporadis selama dekade terakhir di Thailand selatan (Foto: Reuters)

THAILAND, SATUHARAPAN.COM – Sebuah ledakan bom di sebuah pos pemeriksaan desa di selatan Thailand telah menewaskan empat orang serta melukai empat orang lainnya, pada hari Kamis (12/11). Ini merupakan serangan bom mematikan terbaru yang menyerang wilayah tersebut.

Bom itu meledak Kamis malam di distrik Khok Pho Pattani, salah satu dari tiga provinsi mayoritas Muslim di Thailand Selatan.

Kolonel Polisi Tanongsak Wansupha, komandan polisi Pattani, mengatakan bom itu diletakkan oleh pemberontak, tetapi seperti kebanyakan serangan di kawasan itu, tidak ada klaim tanggung jawab.

"Para pelaku menempatkan bom di bawah kursi di pos pemeriksaan, dan menewaskan empat orang. Serangan ini adalah untuk mengganggu dan membuat kerusuhan,” kata Tanongsak.

Sejak tahun 2004, lebih dari 6.500 orang tewas dalam kekerasan sporadis di Yala, Pattani dan Narathiwat, semua provinsi yang berbatasan dengan Malaysia.

Thailand adalah negara berpenduduk mayoritas Buddha, tetapi Thailand Selatan adalah mayoritas Muslim. Perlawanan terhadap kekuasaan Buddha telah ada selama beberapa dekade.

Songkhla merupakan salah satu provinsi di Thailand yang terkadang dipadati oleh wisatawan dari negara Malaysia, dan pernah menjadi bagian dari kesultanan Melayu Muslim sampai dianeksasi oleh Thailand pada tahun 1902. Tak lama setelah merebut kekuasaan dalam kudeta 2004, pemerintah militer Thailand berjanji untuk membawa perdamaian ke selatan dalam waktu satu tahun.

Pemerintah militer telah melakukan kontak dengan para pemimpin pemberontak, tetapi pembicaraan yang ditujukan untuk menengahi perdamaian antara kelompok bersenjata dan pemerintah Thailand yang difasilitasi oleh Malaysia sebagian besar telah terhenti karena perselisihan internal di dalam barisan pemberontak. (feb/aljazeera.com)

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home