Borussia Dortmund Gempur Frankfurt 4-1
DORTMUND, SATUHARAPAN.COM – Borussia Dortmund masih berupaya mengejar perolehan poin klub yang menempati peringkat pertama Klasemen Sementara Liga Jerman, Bayern Munchen, upaya tersebut terlihat saat Dortmund menang dengan skor meyakinkan 4-1 atas tim tamu, Eintracht Frankfurt, di Liga Jerman, hari Minggu (13/12) malam WIB, di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman.
Dortmund berada di urutan kedua Klasemen Sementara Liga Jerman dengan mengoleksi 38 poin dari 16 laga yang telah dimainkan, tim yang dilatih Thomas Tuchel ini memiliki lima poin lebih sedikit dari Bayern Munchen yang telah memiliki 43 poin dari jumlah pertandingan yang sama.
Di sisi lain Eintracht Frankfurt turun ke posisi 15 dengan 14 poin.
Dortmund yang bermain penuh semangat mengejar perolehan poin Munchen, malah kebobolan di menit kelima, gol Frankfurt dihasilkan dari aksi gelandangnya, Alexander Meier. Bola tendangan Meier dari luar kotak penalti berhasil membawa Frankfurt unggul, karena bola gagal diamankan kiper Dortmund, Roman Burki.
Dortmund mendapat gol balasan menit ke-25 lewat gelandang asal Armenia, Henrikh Mkhitaryan. Mantan pemain klub Ukraina, Shaktar Donetsk, itu mencetak gol berkat kerja sama dua rekannya, Mats Hummels dan Pierre Emerick Aubameyang, yang mengalirkan bola dari tengah lapangan sebelum diteruskan kepada Mkhitaryan. Babak pertama berakhir dengan kedudukan 1-1.
Babak kedua Dortmund semakin percaya diri dalam melakukan penyerangan. Hasilnya terlihat di menit ke-57 saat Aubameyang menciptakan gol karena bola sundulannya gagal diamankan kiper Frankfurt, Lukas Hradecky.
Matt Hummels melengkapi kemenangan Dortmund di menit ke-61, gelandang Dortmund dan tim nasional Jerman ini memanfaatkan bola tendangan pojok yang dilakukan Mkhitaryan.
Adrian Ramos melengkapi kemenangan Dortmund dengan gol keempat yang dia cetak menit ke-82, gelandang yang baru bermain di babak kedua ini mencetak gol, dengan memanfaatkan umpan gelandang Dortmund lainnya, Ilkay Gundogan.
Gol Ramos bertahan hingga laga selesai, dan Dortmund meraih kemenangan dengan skor akhir 4-1.
Susunan Pemain:
Borussia Dortmund: Roman Burki, Lukasz Piszczek, Sven Bender, Mats Hummels, Marcel Schmelzer, Julian Weigl, Ilkay Gundogan, Gonzalo Castro, Henrikh Mkhitaryan, Marco Reus, Pierre Emerick Aubameyang.
Eintracht Frankfurt: Lukas Hradecky, Aleksandar Ignjovski, David Kinsombi, David Abraham, Constant Djakpa, Slobodan Medojevic, Makoto Hasebe, Alexander Meier, Stefan Aigner, Bastian Oczipka, Haris Seferovic.
Hasil Pertandingan Liga Jerman:
Sabtu (12/12) malam WIB: Mainz 0-0 Stuttgart, Bayern Munchen 2-0 Ingolstadt, Darmstadt 0-4 Hertha Berlin, Hoffenheim 1-0 Hannover, Werder Bremen 1-1 Koln, Wolfsburg 1-1 Hamburger SV.
Minggu (13/12) malam WIB: Bayer Leverkusen 5-0 Borussia Moenchengladbach, Augsburg 2-1 Schalke, Borussia Dortmund 4-1 Eintracht Frankfurt. (livescore.com/eurosport.com).
Editor : Eben E. Siadari
Empat Kue Tradisional Natal dari Berbagai Negara
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Perayaan Natal pastinya selalu dipenuhi dengan makanan-makanan berat untu...