Colorado Mulai Jual Ganja Secara Resmi
COLORADO, SATUHARAPAN.COM – Negara bagian Colorado telah membuat sejarah bahwa mereka menjadi negara pertama yang menjual ganja secara resmi di toko-toko.
Sebanyak 30 toko di seluruh negara telah menjual ganja dengan tujuan hiburan mulai dari Rabu (1/1), menurut Green Wednesday.
Colorado, bersama dengan negara bagian Washington memutuskan untuk melegalkan penggunaan dan kepemilikan ganja untuk orang-orang diatas usia 21 tahun pada bulan November 2012.
Washington diperkirakan tidak akan mengizinkan penjualan ganja sampai dengan tahun 2014 nanti.
Colorado dan Washington berada diantara 20 negara bagian yang telah menyetujui penggunaan ganja untuk tujuan medis. Obat ini masih ilegal menurut hukum federal.
Pemilik toko telah menyediakan stok barang, menyiapkan perayaan, dan menyewa keamanan ekstra dalam persiapan untuk pembukaan penjualan ganja tersebut.
Dibawah undang-undang baru, ganja akan dijual seperti alkohol. Warga akan dapat membeli ganja seberat satu ons, sedangkan pembeli dari luar daerah bisa membeli hingga sekitar seperempat ons.
Merokok ganja hanya bisa dilakukan di ruangan pribadi, dengan mendapatkan ijin dari pemilik rumah.
Penjualan ganja akan dikenakan pajak dengan cara yang sama seperti alkohol dan pejabat negara telah mengatakan mereka diharapkan untuk meningkatkan penjualan hingga $40 juta (Rp. 487 miliar) yang akan digunakan untuk pembangunan sekolah, demikian yang dilansir dari The Denver Post.
Belum jelas berapa banyak toko-toko yang akan melakukan penjualan pertama di Tahun Baru meskipun menurut The Denver Post mengatakan ada sekitar 30 toko.
Sebanyak 136 toko telah diberikan ijin untuk menjual ganja. Sebagian toko adalah yang berbasis di Denver.
Para pendukung legalisasi ganja telah memuji langkah Colorado.
Rachel Gillete, Organisasi Nasional Untuk Reformasi Hukum Marijuana Cabang Colorado mengatakan, “Negara telah menemukan strategi keluar untuk menggagalkan perang obat dan saya berharap negara-negara lain akan mengikuti langkah kami.”
Namun kritikus mengatakan ia akan mengirimkan pesan yang salah kepada generasi muda bangsa dan takut hal itu akan menyebabkan masalah kesehatan masyarakat dan sosial yang serius.
“Masih akan ada pasar gelap untuk melayani orang-orang yang tidak memenuhi syarat untuk membeli ganja di pasar hukum, terutama anak-anak,” kata Kevin Sabet dari Smart Approaches Marijuana. “Ini adalah yang terburuk bagi Colorado dan dunia.” (bbc.co.uk)
Editor : Bayu Probo
Kremlin: AS Izinkan Ukraina Gunakan Senjata Serang Rusia Mem...
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM-Kremlin mengatakan pada hari Senin ( 18/11) bahwa pemerintahan Presiden Amer...