David Moyes Dihukum FA karena Memaki Wasit
LONDON, SATUHARAPAN.COM - Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) pada hari Kamis (27/10) menghukum pelatih Sunderland David Moyes setelah diusir dari pertandingan ketika Sunderland kalah 0-1 dari Southampton hari Rabu di putaran keempat Piala Liga.
Mantan pelatih Everton dan Manchester United (MU) tersebut diminta pindah ke tribun penonton setelah mengeluhkan keputusan wasit Chris Kavanagh, karena tidak memberikan timnya penalti setelah Maya Yoshida menjegal Victor Anichebe di kotak penalti.
Pelatih asal Skotlandia itu mengatakan bahwa dia dihukum karena memaki wasit keempat James Adcock.
"David Moyes telah dihukum karena berprilaku buruk oleh FA terkait dengan pertandingan Piala Liga saat Sunderland melawan Southampton," ungkap FA dalam sebuah pernyataan pada Kamis.
"Dikatakan bahwa dalam atau sekitar 90 menit dari pertandingan tersebut Moyes mengucapkan kata-kata kasar dan/atau menghina seorang wasit."
"Moyes memiliki waktu hingga pukul 18.00 sore (waktu setempat) pada 1 November 2016 untuk merespons hukuman tersebut," tambah FA
"Saya diusir karena keluar dari batas pinggir lapangan dan memaki wasit keempat." ungkap Moyes pascapertandingan tersebut. (AFP)
Hamas Bersiap Bebaskan Sandera Pertama Berdasarkan Kesepakat...
YERUSALEM, SATUHARAPAN.COM-Hamas diperkirakan akan membebaskan sandera pertama berdasarkan kesepakat...