Dubes Indonesia untuk Australia Sudah Kembali ke Indonesia
CANBERRA, SATUHARAPAN.COM - Duta besar Indonesia untuk Australia Nadjib Riphat Kesoema sudah meninggalkan Canberra hari Selasa (19/11/2013) pagi menuju ke Jakarta, setelah dipanggil pulang berkenaan dengan berita penyadapan yang dilakukan oleh Australia pada pejabat Indonesia.
Menurut keterangan staf kedutaan di Canberra, Dubes hari Senin (18/9) masih berada di Brisbane menghadiri seminar yang diselenggarakan oleh Universitas Griffith.
"Tadi pagi (Selasa) Pak Dubes tiba kembali ke Canberra, dan memberikan briefing kepada staf kedutaan sebelum kemudian terbang ke Jakarta." kata seorang staf kedutaan kepada Radio Australia.
Belum diketahui berapa lama Dubes Nadjib akan berada di Jakarta, dan dalam pesannya kepada staf mengenai kegiatan kedutaaan, Dubes mengatakan kecuali di bidang politik dan pertahanan, kerjasama di bidang-bidang lain dengan Australia berjalan normal.
Staf kedutaan juga menjelaskan bahwa kegiatan di bidang konsuler termasuk pengurusan visa tidak akan terganggu selama Dubes berada di Indonesia.
Di bandara Canberra sebelum naik pesawat ke Indonesia, seperti dikutip dari The Australian, Dubes Nadjib mengatakan kepada wartawan bahwa PM Tony Abbott berhutang pada negaranya untuk memberi panjelasan dengan baik.
Bangladesh Minta Interpol Bantu Tangkap Mantan PM Sheikh Has...
DHAKA, SATUHARAPAN.COM-Sebuah pengadilan khusus di Bangladesh pada hari Selasa (12/11) meminta organ...