Film Baru Joshua Suherman Tayang Hari Ini
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Mantan penyanyi cilik Joshua Suherman kembali bermain film layar lebar. Digandeng sineas muda Dienan Silmy, film baru Joshua kali ini bertajuk kehidupan remaja metropolitan dengan konflik yang klasik. Film berjudul Cerita Cinta ini mulai tayang hari ini (22/1) di bioskop.
Dalam film tersebut, Joshua berhadapan dengan lawan main aktor dan aktris pendatang baru, seperti Teuku Rasya, Maria Rosalia Yolla Deta, Dera, Angel Pieters, Alphi Sugoi, Karina Christy, dan lain sebagainya.
Film tersebut diadaptasi dari novel karya Endik Koeswoyo, berdasarkan kisah cinta nyata yang dialami oleh Dera (pemeran utama dalam film). Selain cerita tentang cinta, film ini juga mengisahkan persahabatan Joshua, Dera, Yolla, Karin, dan Alphi Sugoi.
Proses pembuatan film, baik pra-produksi maupun pascaproduksi menurut Dienan Silmy memerlukan waktu cukup lama, yakni dua tahun.
“Ini sangat panjang dan tidak mudah, mulai dari kesediaan dana dan mengondisikan para pemain muda tersebut. Beruntung para pemain dengan mudah dapat menyesuaikan diri, cepat belajar, dan cepat beradaptasi,” ujar Dienan di Epicentrum Walk pada Selasa (20/1) malam.
Sayangnya, para sineas yang terlibat dalam pembuatan film kurang memperhatikan detail. Beberapa persoalan yang diangkat pun kurang diolah dan diperdalam sehingga jalan cerita seakan menjadi ambyar dan tidak fokus pada beberapa persoalan. Beberapa adegan juga tampak kurang natural. Selebihnya, film ini cukup ringan untuk dinikmati penontonnya.
Editor : Bayu Probo
Parlemen Irak Loloskan RUU Yang Dituduh Melegalkan Pernikaha...
BAGHDAD, SATUHARAPAN.COM-Parlemen Irak meloloskan tiga undang-undang yang memecah belah pada hari Se...